Goodmates, Boss dan Leader mungkin terdengar sama. Namun pada dasarnya, kedua posisi tersebut sangatlah berbeda. Posisi Boss dan Leader memang berada di atas staff atau karyawan. Jika dilihat dari karakteristiknya, keduanya memiliki makna yang berbeda. Lantas, aspek apa aja sih yang membedakan keduanya?
Menurut My Great Learning, Boss memiliki tanggung jawab yang besar terhadap sebuah organisasi besar. Boss memiliki peranan dalam memegang kendali atas bawahannya dan memberikan perintah atau penugasan pada mereka. Biasanya, istilah boss ini berlaku untuk pemilik, pimpinan perusahaan, atau level tertinggi di sebuah perusahaan.
Lalu, bagaimana dengan leader? Bukankah leader juga memimpin sebuah organisasi? Secara umum, kita bisa mengartikan leader sebagai seseorang yang memiliki power untuk memengaruhi dan mengarahkan suatu kelompok atau tim dengan memberikan contoh, sehingga orang bisa termotivasi untuk merealisasikannya.
Baca Selengkapnya