Deretan Brand Mobil Paling Laris di Indonesia Periode 2018-2019

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mencatat realisasi penjualan mobil di Indonesia kurun waktu 2018-2019 mengalami penurunan 10,81%. Dari sisi volume, penjualan tahun 2018 mencatatkan angka 1.151.413 unit sedangkan tahun 2019 hanya 1.026.921 unit.

Toyota masih menjadi penguasa penjualan ritel (dari dealer ke konsumen). Tercatat tahun 2019, pabrikan asal Jepang ini berhasil menjual sebanyak 331.004 unit produknya, angkanya sedikit menurun dari capaian tahun lalu (356.063 unit).

Daihatsu berhasil membuntuti Toyota dengan angka penjualan ritel sebanyak 177.558 unit. Di urutan ketiga, diisi oleh Honda dengan angka penjualan sebanyak 149.439 unit. Sementara Mitsubishi dan Suzuki berada di posisi keempat dan kelima. Pabrikan dengan lambang tiga berlian itu berhasil mencatat angkat penjualan sebanyak 118.936 unit, disusul merek berlogo ā€œSā€ dengan angka penjualan ritel sebanyak 102.865 unit.

Wuling pun tidak mau ketinggalan, pabrikan otomotif asal Cina ini berhasil mencatatkan penjualan sebanyak 21.112, suatu pencapaian yang menjanjikan untuk perusahaan baru. Sedangkan di urutan 7 ā€“ 10 diisi oleh Nissan (12.570), Datsun (7.749), Mazda (4.934) dan DFSK (3.260).