Jalan-Jalan ke Lombok, Jangan Lupa Sate Rembiga!

Jalan-Jalan ke Lombok, Jangan Lupa Sate Rembiga!
info gambar utama
Written in Good News From Indonesia by Sintia Pebriana Indonesia yang terdiri dari belasan ribu pulau sudah pasti menarik perhatian dengan budayanya yang beraneka ragam. Budaya yang beraneka ragam ini menghasilkan cita rasa masakan Indonesia yang berbeda-beda dari setiap daerah. Hal yang wajib dilakukan ketika berpariwisata di Indonesia adalah mencicipi makanan khas setiap daerah. Kali ini, saya akan mengajak Anda untuk mencoba makanan khas dari Lombok yaitu sate Rembiga. Dinamakan sate Rembiga karena sate ini dijual di daerah Rembiga. Tepatnya di Jl.Wahidin Sudirohusodo, ke arah Timur dari bandara Selaparang, Mataram. Jika sate pada umumnya biasanya berbahan dasar daging ayam atau kambing, sate rembiga ini berbahan dasar daging sapi. Rasa pedas dari cabai Lombok berpadu menjadi satu rasa yang luar biasa. Rasanya pedas manis dan bumbu satenya bukan bumbu sate pada umumnya yang menggunakan bumbu kecap atau bumbu kacang. Rasa bumbunya membuat ketagihan yang menyantapnya. Karena walaupun rasanya pedas, lidah kita dipancing untuk terus menyantap lezatnya sate rembiga. Satu porsinya (sepuluh tusuk) dihargai Rp 15,000. Makanan ini, selalu menjadi makanan wajib bagi saya setiap kali saya datang ke Lombok. Jika ke pulau Lombok, jangan lupa untuk singgah dan mencicipi sate rembiga yang rasanya akan terus dikenang.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini