Unik! Mengirim Kartu Pos dari Bawah Laut Pantai di Indonesia ini

Unik! Mengirim Kartu Pos dari Bawah Laut Pantai di Indonesia ini
info gambar utama

Di salah satu pantai di Bali tepatnya di Pantai Jemeluk, Amed, Karangasem Anda akan mendapatkan pengalaman menarik ketika menyelam di kedalaman air lautnya. Tak hanya ada karang laut yang indah dan istimewa serta ikan-ikan yang berenang lucu namun Anda dapat mencoba dua aktivitias seru yang ditawarkan pengelola.

Pertama Anda dapat menyusuri galeri patung beton yang ditanam oleh warga Amed dan didukung oleh Coral Reef Alliance. Sebuah lembaga konservasi yang berupaya menjaga kelestarian laut Amed.

Ada kurang lebih 7 patung yaitu Abshara, Mermaid, Bola Dunia, Tikus, Barong, Hanoman, dan Kepala Bayi. Patung-patung ditanam secara bertahap dengan harapan akan menjadi tempat tumbuhnya terumbu karang dan rumah bagi aneka ragam ikan lucu dan penghuni laut lainnya.

Patung Kepala Bayi
info gambar

Kedua yang menjadikan tempat ini ini begitu unik adalah sebuah sebuah kotak pos di dalam laut yang memungkinkan kita mengirim kartu pos dari dasar laut untuk teman, kerabat, keluarga, atau orang-orang terkasih. Kita bisa mendapatkan kartu pos kedap air ini dari Coral Reef Alliance. Harga kartu posnya Rp 10.000 saja.

Kantor Pos di Pantai Amed (diving-bali.com)
info gambar

Secara berkala, penyelam dari Coral Reef Alliance akan mengambil kartu tersebut dan kemudian mengirimkannya via kantor pos di Amed.

Sensasi ketika memasukkan kartu pos ke dalam kotak pos dikelilingi ikan-ikan yang berenang akan memberikan pengalaman yang berbeda jika biasanya kita mengirimkan lewat darat.


Sumber : travel.kompas.com
Sumber Gambar Sampul : www.goblue.or.id

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini