Kapal Cadik Bertenaga Surya Karya Mahasiswa Ini Bakal Bertanding di Belanda

Kapal Cadik Bertenaga Surya Karya Mahasiswa Ini Bakal Bertanding di Belanda
info gambar utama

Kombinasi antara kearifan lokal dengan modernisasi ternyata dapat dilakukan. Hal itu dibuktikan oleh sekelompok Mahasiswa asal Universitas Indonesia yang menghasilkan karya inovatif berupa sebuah kapal bercadik yang digerakkan dengan tenaga matahari. Mereka adalah para mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Indonesia (UI) yang menamakan kapal karyanya sebagai kapal Jayasatria Garuda (Jagur).

Seperti dilansir Viva.co.id para Mahasiswa yang menciptakan Jagur tergabung dalam tim Solar Boat Team (SBT) merancang Kapal Jagur yang mengkombinasikan teknologi ramah lingkungan modern dengan kearifan lokal berupa cadik atau hull samping tersebut merupakan karya yang tidak biasa. Mereka mengklaim bahwa kapal tersebut akan ringan dan dapat bermanuver dengan baik. Kapal ini nantinya membawa nama Indonesia dalam ajang Internasional Dutch Solar Challenge di Belanda pada 30 Juni sampai 9 Juli mendatang.

“Kami yakin kombinasi desain kapal tradisional Indonesia dan pengembangan hull design yang digunakan untuk Dutch Solar Challenge, akan menghasilkan kapal yang ringan, bermanuver baik dan rendah resistensinya," kata salah satu anggota SBT, Pradhana Sadhu.

Jagur Karya Tim Solar Boat Team (SBT) dari Universitas Indonesia (Foto: dok.UI)
info gambar

Kapal Jagur tersebut punya panjang 6 meter serta berat 25 kilogram. Dengan sokongan solar panel 260 Watt-Peak (WP) membuat kapal Jagur mampu mencapai efisiensi solar panel sebanyak 20 persen.

Tidak hanya Jagur, para mahasiswa almamater jaket kuning dari tim lain seperti Hydros Team (HT) dan Autonomous Marine Vehicle Team (AMV) juga mengembangkan kapal inovatif lainnya. Tim HT dengan Kapal Plat Datarnya akan dikirim ke Swiss dalam ajang Internasional Hydrocontest pada 24 - 31 Juli 2016, sedangkan tim AMV dengan Kapal Makara-06 dan Makara-05 yang merupakan kapal nirawak akan mengikuti AUVSI Roboboat Competition 2016 pada 4-10 Juli 2016 di Virginia Beach, Amerika Serikat.

Direktur Kemahasiswaan UI, Arman Nefi, menyampaikan kebanggaannya atas prestasi para mahasiswa UI dalam menciptakan beragam karya inovatif.

"Keikutsertaan para tim pembuat kapal inovatif dari UI ini mampu memperkenalkan kapal khas Indonesia dalam kontes internasional serta meningkatkan citra Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia," ujarnya.

Selain itu, diharapkan karya mahasiswa ini dapat memicu pertumbuhan inovasi dalam pemanfaatan energi ramah lingkungan yang diimplementasikan pada sebuah kapal.

Sumber : Viva.co.id ; ANTARA
Sumber Gambar Sampul : rri.co.id

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini