SEA Games 2017 Belum Usai, Ini Lho Atlet Penyumbang Emas untuk Indonesia

SEA Games 2017 Belum Usai, Ini Lho Atlet Penyumbang Emas untuk Indonesia
info gambar utama

Penghelatan olahraga terbesar di ASEAN, SEA Games 2017 yang dilaksanakan di Kuala Lumpur, Malaysia, masih berlangsung hingga 30 agustus 2017. Para atlet Indonesia tampaknya memang harus berjuang keras untuk mengumpulkan pundi-pundi medali emas, pasalnya tim Indonesia merasa bahwa di bebarapa cabang olahraga atlet Indonesia tidak mendapat perlakuan yang baik.

Wasit sebagai pemagang kekuasaan tertinggi dalam sebuah pertandingan dinilai berlaku tidak adil kepada tim Indonesia.

Walau begitu, Kontingen “Merah Putih” telah bekerja keras untuk mengembalikan harga diri bangsa, sebagai bangsa yang terbilang layak disebut sebagai Juara umum SEA Games sepanjang masa.

Walaupun sampai detik ini Indonesia berada di posisi kelima perolehan kelasemen sementara dengan berhasil mengumpulkan 15 emas, 17 perak, dan 32. Namun para atlet Indonesia telah membanggakan Indonesia khususnya yang berhasil meraih medali emas.

Medali Emas Indonesia diraih di cabang wushu, panahan, karate, atletik, renang, renang indah, bowling, dan senam.

Sri Ranti, srikandi cabang olaharaga panahan peraih juara di nomor compound individu putri adalah peraih emas pertama Indonesia di SEA Games 2017 . Lagi, emas kedua didapat pemanah putra, Prima Wisnu Wardhana di kategori compound individu putra.

Tak hanya meraih emas, atlet Indonesia juga memecahkan rekor SEA Games. Hendro Yap, atlet jalan cepat yang sukses menghentikan perjalanan peraih rekor SEA Games setelah bertahan selama 18 tahun.

Lalu, atlet renang nomor 50 m gaya punggung. I Gede Siman Sidartawa juga sukses memperbaharui rekor Sea Games sebelumnya.

I Gede Siman Sudarwata perai emas sekaligus pemecah rekor SEA Games 2017 di cabang renang. | tempo.com
info gambar

Inilah daftar atlet pendulang emas untuk Indonesia di SEA Games 2017

- Panahan
Sri Ranti (Compound Perorangan Putri)
Prima Wisnu Wardhana (individual compound putra)
Diananda Choirunisa (individual recurve putri)
Diananda Choirunisa/Riau Ega (campuran recurve)

- Wuhsu
Felda Elvira Santoso (Wushu - Daoshu Putri)
Lindswell (Wushu -- Taijijian Putri)
Juwita Niza Wasni (Nandao dan Nangun all round)

- Bowling
Sharon Limansantoso, Tannya Roumimper (Bowling - Ganda Putri)

- Renang
I Gede Siman Sudartawa (Renang - 50 m Gayang Punggung Putra)

- Menembak
M. Naufal Mahardika (10 m Air Rifle Putra)

- Karate
Iwan Bidu Sirait ( kumite kurang dari 55 kilogram)
Cok Istri Agung (nomor kumite kurang dari 61 kilogram)
Srunita Sari Sukatendel (Kumite 50 Kg Putri)

- Atletik
Hendro (Atletik -- 20 km Jalan Cepat Putra)

- Senam
Rifda Irfanalutfhi (nomor balok keseimbangan)


Sumber: liputan6.com

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini