Inovasi Tanpa Henti Di 72 Tahun Perkeretaapian Indonesia

Inovasi Tanpa Henti Di 72 Tahun Perkeretaapian Indonesia
info gambar utama

Kamis (29/9), Indonesia baru saja memperingati Hari Kereta Api yang diperingati pertama kali tanggal 28 September 1945.

Tahun 2000an, kereta api mungkin masih menjadi hal baru bagi para pelancong.

Penumpang tentu juga masih ingat dengan keadaan gerbong kereta api yang kumuh dan marak terjadinya tindak kriminalitas. Akhirnya, masyarakat pun lebih suka menggunakan bus pariwisata daripada kereta api

Untungnya, transportasi dengan kecepatan tinggi ini mulai menjadi perhatian pemerintah. KAI pun bertransformasi dan mampu bersaing dengan kendaraan lainnya, khususnya bagi masyarakat di kota besar.

Kini, kereta api semakin digemari karena harganya yang terjangkau dan fasilitas yang terus berinovasi.

Dilansir dari Annualreport.id, terhitung sejak 2010, KAI telah menunjukkan peningkatan kinerja yang signifikan, baik terkait indikator kinerja keuangan maupun operasional.

Setelah 72 tahun, perkeretaapian di Indonesia sendiri sudah banyak mengalami perubahan signifikan dari yang dulu dengan yang sekarang.

Tak heran, tiap tahunnya saat KAI Travel Fair berlangsung, ribuan orang akan datang mengantre demi berburu tiket murah menuju destinasi favorit mereka.

Gerbong dengan fasilitas mewah | tribunnews
info gambar

Hal ini disebabkan kenyamanan kereta yang terus ditingkatkan dan akses perjalanan yang semakin meluas. Bahkan, baru-baru ini PT KAI akan bekerja sama dengan PT Industri Kereta Api (INKA) dalam mengembangkan kereta sleeper atau tempat tidur.

Edi Sukmoro selaku Direktur Utama PT KAI menjelaskan, dengan adanya kereta api sleeper, penumpang kereta api bisa beristirahat atau tidur selama perjalanan.

Selain itu, untuk memperingati Hari Kereta Api, terdapat beberapa event di Bandung seperti lomba foto, KAI Family Carnaval Day, serta pembagian goody bag bagi para penumpang kereta api.

Hari ini, (28/9), juga akan dilaunching Rail Clinic yaitu, rangkaian kereta dengan fasikitas kesehatan untuk mencapai daerah - daerah tertentu, peresmiannya akan dilakukan di Stasiun Kiaracondong Kota Bandung.


Sumber: Tribunnews

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini