Teknologi 5G Hadir di Jakarta Tahun ini?

Teknologi 5G Hadir di Jakarta Tahun ini?
info gambar utama

Tuntutan akan koneksi interenet yang lebih cepat mendorong para produsen chipset dan ponsel serta operator seluler global menciptakan teknologi lebih tinggi daripada 4G. Teknologi 5G yang disinyalir akan hadir secara global mulai tahun 2020 di sejumlah negara maju, menjanjikan koneksi superior dengan pengalaman berselancar di internet yang lebih luas.

Ini adalah generasi kelima jaringan nirkabel yang diharapkan diluncurkan pada 2020 di seluruh dunia. ­Teknologi ­5G akan didasarkan kombinasi teknologi nirkabel yang ada seperti GSM, Wi-Fi, dan LTE serta teknologi akses radio baru.

Raksasa telekomunikasi terkemuka seperti Apple, Airtel, BSNl, Huawei, Ericson, dan Nokia telah mulai bekerja dengan teknologi 5G dan mungkin akan membawa kejutan besar.

Bagaimana Indonesia? Siapkah?

Diberitakan oleh Detikinet, Shannedy Ong, Country Head Qualcomm Technologies Indonesia mengatakan, bahwa pengembangan 5G telah rampung dan mulai diujicoba oleh sejumlah negara. Meski Indonesia belum lama menerapkan 4G LTE, secara teknologi negara kita sudah bisa melakukan uji coba.
Uji coba 5G di Tanah Air mungkin belum bisa dilakukan dalam waktu dekat, karena, masih menurt Shannedy, belum ada rencana solid dari pemerintah terkait hal tersebut, salah satunya tentang ketersediaan Spektrum.
Keterangan Gambar (© Pemilik Gambar)
Pemerintah perlu melakukan identifikasi spektrum sebelum melaksanakan ujicoba 5G agar tahu spektrum mana yang bisa digunakan ke depannya.

Spektrum yang disarankan baiknya mengikuti spektrum yang banyak digunakan oleh negara lain. Saat ini beberapa negara telah meng-klasterkan spektrum untuk 5G. Kebanyakan negara, sudah melakukan uji coba spektrum 3 dan 4 GHz.

Sebelumnya diberitakan, pesta olahraga Asian Games 2018 yang berlangsung di Jakarta dan Palembang akan dijadikan ajang uji coba teknologi 5G LTE.

Hal tersebut diungkap Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara yang menyebutkan, adanya teknologi 5G LTE diharapkan memberi kesan lebih pada para peserta Asian Games 2018, dalam hal ini para atlet dan official-nya.

"Saya berharap peserta Asian Games, begitu pulang dari Indonesia, di pemikiran mereka Indonesia itu tidak hanya ramah dan indah saja. Tapi juga berpikir bahwa Indonesia tidak ketinggalan dari sisi teknologi," ujarnya.

Lebih lanjut, menteri mengatakan teknologi 5G LTE yang digunakan bukanlah teknologi 5G yang akan digunakan pada Olimpiade 2020 yang berlangsung di Jepang. Teknologi 5G LTE ini seperti fix wireless dengan kecepatan yang sangat kencang.

"Tembus 100 Mbps," ungkapnya.

Agar rencana ini terealisasi, Menkominfo membuka pintu selebar-lebarnya bagi siapapun yang ingin mengujicoba teknologi 5G LTE.

Sumber : Pikiran Rakyat | Detik Inet

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Akhyari Hananto lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Akhyari Hananto.

Terima kasih telah membaca sampai di sini