peduli anak bangsa di pelosok kota Bondowoso

peduli anak bangsa di pelosok kota Bondowoso
info gambar utama

LASKAR PELANGI INDONESIA*
????????????
...
Kami hadir kembali.
Sabtu (17.11.2018)
Dusun Pakel Desa Klabang Kecamatan Tegalampel.
Hari itu cukup cerah, kami harus atur jadwal sepagi mungkin untuk dapat segera sampai ke titik lokasi karena kegiatan kali ini selain bertepatan dengan musim hujan juga bertepatan dengan jadwal masuk sekolah (hari efektif) untuk SD atau PAUD.

Kegiatan kali berbeda tidak seperti aksi-aksi LPI sebelumnya, aksi kali ini kita fokuskan untuk bersama anak-anak di Sekolah Dasar (SD) dan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).
Aksi pertama kita masuk ke SDN KLABANG 2 TEGALAMPEL , kedatangan kami disambut sangat ramah oleh semua Guru di SD tersebut dan keramahan itu tampak juga ketika kita mulai menyapa siswa-siswi yang berada di sana.
Mereka terlihat senang dan ceria melihat kedatangan kami bersama rombongan.
Setelah berkoordinasi dengan para guru akhirnya kami berinteraksi bersama para siswa di sebuah ruangan yang telah disediakan.
Para siswa sangat antusias mendengarkan beberapa motivasi dan infomasi yang kami sampaikan kepada mereka, terlebih lagi ketika bantuan yang kami bawa kita berikan satu per satu kepada mereka.
Senyum itu sungguh luar biasa, menyentuh hati dan damai terasa.
Kegembiraan mereka adalah kegembiraan kita juga.

Aksi kedua kita adalah dengan anak-anak PAUD pada Kelompok Bermain "Kemuning 01" yang lokasinya berdampingan dengan SDN KLABANG 2.
Kedatangan kami disambut lebih meriah oleh mereka dengan diiringi nyanyian-nyanyian anak-anak ciri khas pembelajaran di PAUD/Kelompok Belajar.
Kami mencoba belajar dan bermain bersama dengan mereka melalui pertanyaan ringan agar mereka lebih senang dengan kehadiran kami kepada mereka.
Ternyata para guru itu tugasnya sungguh mulia dengan penuh kesabaran dan keikhlasan mereka tanamkan ilmu untuk para generasi penerus bangsa.

Kami ucapkan selamat HGN (Hari Guru Nasional) Tahun 2018 yang bertepatan pada tanggal 25 Nopember 2018, semoga para guru tetap diberikan kesabaran dan keihklasan dalam mendidik semua anak didiknya, Amiin Yra.

Terimakasih atas partisipasi teman-teman dan para donatur yang selalu mendukung aksi-aksi kemanusiaan yang dilakukan oleh LASKAR PELANGI INDONESIA.
Semoga sumbangan pikiran, tenaga, dan finansial yang diberikan di balas yang lebih baik lagi oleh Allah SWT, Amiin YRA.
Dukungan Kalian Sangat Berarti Bagi Kami.
...
Sekretariat : Perum Griya Kembang Permai Blok DD 20 Bondowoso 68219
(NO.REK BRI : 619801015792532
An. LASKAR PELANGI INDONESIA)
CP : 081235124888
ig: laskarpelangiindonesia

facebook fanspage : laskar pelangi indonesia

sumber:
Www.laskarpelangiindonesia.com

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini