Dari Papua ke Amerika, Membawa Semangat Membangun Indonesia

Dari Papua ke Amerika, Membawa Semangat Membangun Indonesia
info gambar utama

IMAPA USA (Ikatan Pelajar Mahasiswa Papua di Amerika Serikat) mengadakan perayaan hari Natal pada 23-24 Desember 2018 lalu. Bertempat di negara bagian Washington, acara ini dihadiri 130 mahasiswa Indonesia dari Papua.

Di acara ini, IMAPA USA berbagi ilmu dengan para pembicara dengan membahas topik pembangunan Indonesia. Permasalahan pendidikan dan potensi lapangan pekerjaan setelah mereka menyelesaikan studinya, menjadi pertanyaan yang paling sering diajukan peserta.

Mengenai hal tersebut, Ketua IMAPA USA, Michael Anis Labene, mengatakan bahwa perkembangan usaha ekonomi berbasis teknologi semakin meningkat di Indonesia. Mahasiswa Papua harus mempelajari potensinya.

Peserta acara IMAPA USA | Foto: Kementerian Luar Negeri
info gambar

Dengan demikian, akses konektivitas yang sudah banyak dibantu pemerintah bisa dipergunakan secara maksimal untuk membangun provinsi Papua dan wilayah-wilayah lain di Indonesia. Ini merupakan saat yang tepat bagi generasi milenial Papua untuk masuk dan menggunakan kesempatan tersebut.

Salah satu industri teknologi yang terus berkembang adalah perusahaan-perusahaan start-up. Konsul Penerangan, Sosial, dan Budaya KJRI San Francisco menerangkan pesatnya pembangunan infrastruktur di provinsi Papua yang diikuti kemajuan teknologi, adalah peluang kerja yang sangat bagus.

Antusiasme peserta mengikuti acara IMAPA USA | Foto: Kementerian Luar Negeri
info gambar

Kemudian Laus D. C. Rumayom sebagai perwakilan dari Pemerintah Provinsi Papua menyampaikan paparan mengenai Dinamika Pembangunan Papua. Ia mengajak para mahasiswa Papua untuk ikut serta menjadi agen perubahan, yang dengan pemikiran strategisnya bisa menghadapi tantangan perubahan ekonomi global dan Masyarakat Ekonomi ASEAN.

Acara yang digelar di Everett Community Church of God ini diawali dengan ibadah keagamaan dan khutbah Natal oleh pendeta Aseri Kunnawave dari Fiji. Setelah itu dilanjutkan dengan menyanyikan serangkaian lagu persembahan dan tarian bersama.

Presentasi di acara IMAPA USA | Foto: Kementerian Luar Negeri
info gambar

Tak lupa, Laus D. C. Rumayom juga mengapresiasi peluncuran organisasi IMAPA USA ini, dan diharapkan dapat menjadi sarana peningkatan peran mahasiswa Indonesia asal Papua di AS, dan menjadi agen perubahan untuk membangun Papua jadi lebih baik di masa mendatang.**

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini