Nuansa Nasionalisme di Single Kedua Mocca

Nuansa Nasionalisme di Single Kedua Mocca
info gambar utama
  • Mocca merilis single kedua dari album "Lima" yang berjudul "Aku dan Kamu"
  • Lagu ini bercerita tentang nasionalisme dan keseimbangan hidup, yang menjadi modal penting dalam menjaga kerukunan warga negara.
  • Video lirik sudah bisa dinikmati di YouTube, sedangkan versi akustik akan dirilis dalam waktu dekat.

Single kedua Mocca dari album “Lima” baru saja dirilis. Bertemakan nasionalisme, lagu berjudul Aku dan Kamu ini diracik dengan balutan musik indiepop yang santai dan penuh keseimbangan.

Lagu Aku dan Kamu dirilis tepat setahun usai single Teman Sejati menyapa para Swinging Friends, julukan penggemar Mocca. Gitaris Mocca, Riko Prayitno, memgungkapkan bahwa lagu ini menjadi bentuk silaturahmi Mocca dengan pendengar, karena jarak single pertama dan kedua yang cukup jauh.

Selanjutnya, dalam rilis pers yang diterima GNFI, Riko juga menjelaskan ide lagu ini berasal dari warna bendera Indonesia, merah dan putih. Dengan warna tersebut juga menunjukkan kalau keberagaman dan perbedaan itu biasa dan indah.

“Secara komposisi, personel Mocca juga beragam. Selera musik kami saja berbeda. Akan tetapi, kami bisa membuat sesuatu yang menyatukan kami. Perbedaan ini yang membuat kami bertahan selama hampir 20 tahun ini,” terang Riko.

Dengan merilis lagu Aku dan Kamu, Mocca berharap dapat memberi pandangan tentang keseimbangan hidup, yang menjadi modal penting dalam menjaga kerukunan di masyarakat. Berikut adalah sepenggal lirik dari lagu Aku dan Kamu.

Aku merah, kamu putih

Aku kanan, kamu kiri

Berjalan bersama meraih mimpi

Aku siang, kamu malam

Aku alfa, kamu omega

Bersama kita mengisi hari-hari

Video lirik lagu Aku dan Kamu sudah diunggah di kanal YouTube Mocca pada 14 Februari 2019 lalu, sedangkan pada 21 Februari mendatang akan dirilis dalam versi akustik.**

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini