Dandrem Cup, Ajang Pencarian Atlit Muda Berprestasi

Dandrem Cup, Ajang Pencarian Atlit Muda Berprestasi
info gambar utama

Korem 072 Pamungkas Yogyakarta menggelar event pacuan berkuda di Lapangan Besole, Bayan, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah pada Minggu (27/10). Event lomba itu bertajuk 'Piala Dandrem 072 Pamungkas'.

Lomba tersebut diikuti oleh para atlit-atlit muda yang tersebar di wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta.

Ajang ini mempertandingkan kelas terbuka 2000 meter. Keluar sebagai jawaranya yakni club Lucky Duta yang di joki kan langsung oleh S. Firman asal Purworejo. Juara kedua diisi oleh club Lady Adura yang jokinya adalah Septian dan juara ketiga diraih oleh club Saad yang joki nya adalah Turangga asal Solo.

Danrem 072 Pamungkas, Jenderal TNI Muhammad Zamroni mengapresiasi atas hasil dan prestasi para joki yang merebut juara sebagai atlit pacuan kuda. Atas prestasi tersebut, Zamroni menginginkan agar para atlit bisa terus meningkatkan prestasinya.

"Tingkatkan terus apa yang telah diraih, ingat jangan mudah berpuas diri atas prestasi yang telah diraih hari ini," kata Zamroni usai memberikan penghargaan kepada para atlit jawara.

Ia menuturkan para joki yang mengikuti ajang pacuan kuda ini merupakan orang-orang yang pemberani dan memiliki semangat yang tinggi dalam mengejar prestasi yang setinggi-tingginya.

Zamroni berharap melalui ajang tersebut sebagai wadah untuk menyaring para atlit-atlit muda pacuan berkuda berprestasi di tingkat nasional hingga internasional.

Tak lupa, Zamroni turut mengapresiasi langkah Kodim 0708 dan panitia yang berhasil menyelenggarakan kegiatan pacuan kuda dengan baik dan lancar. Harapannya, kegiatan tersebut bisa terus berkesinambungan.

"Kita berharap agar pacuan berkuda ini bisa digelar secara rutin sehingga dapat dijadikan sebagai ajang menunjukkan prestasi atlit-atlit muda berprestasi," kata dia. (*)

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini