Tips Jualan Online di WhatsApp Yang Relevan Untuk Anda

Tips Jualan Online di WhatsApp Yang Relevan Untuk Anda
info gambar utama

Dunia digital yang serba canggih dan berhubungan dengan gadget. Serta banyaknya kemajuan di bidang produk dan ekonomi, memunculkan model bisnis baru. Salah satunya bisnis online, dimana kita bisa menjual produk secara online. Tanpa perlu memiliki toko fisik, tapi jika makin banyak produk dan penjualan laris, biasanya memiliki gudang produk tersendiri.

Salah satu platform jual beli yang populer adalah shopee, tokopedia, lazada, bukalapak, blibli dan masih banyak lagi. Kebanyakan menyediakan promo lebih dari marketplace tersebut, baik menguntungkan penjual ataupun pembeli.

Sebelum berjualan pastikan dari segi customer service melayani dengan baik, supaya bisa berjalan dengan optimal. Berikut ini tips tips yang perlu di lakukan untuk jualan online lewat whatsapp.

Gunakan Bahasa Sopan dan Friendly

Menghubungi customer dengan sangat ramah dan juga menggunakan bahasa yang tidak baku, hal in iakan menambah kesan kedekatan antara customer dengan penjual. Maka penerapan ini perlu di lakukan, sesuai rekomendasi marketing whatsapp dengan metode crm menurut teknoinside bahwa Keberhasilan repeat order dalam pesanan, salah satunya adalah membangun relasi antara penjual dan pembeli, dengan adanya relasi meningkatkan kepercayaan dan loyalitas..

Gunakan WhatsApp Bisnis

Supaya dapat meningkatkan kepercayaan penjual terhadap pembeli, maka sebaiknya menggunakan whatsapp bisnis atau wa business. Hal ini agar terlihat lebih professional dan meyakinkan pembeli. Selain itu whatsapp bisnis memiliki banyak kelebihan, seperti pesan otomatis, profil whatsapp khusus, memiliki jam operasional, alamat, dan lainya yang tidak ada pada whatsapp biasa.

Tingkatkan Kecepatan Respon

Supaya pelanggan tidak kabur, maka hendaknya customer service harus membalas pertanyaanatau chat dari pelanggan. Karena customer service cukup cepat membalasnya, bisa membuat pembeli lebih loyal dengan produk karena. Lakukan komunikasi yang interaktif dengan pelanggan untuk memenuhi kebutuhannya. Hal ini menjadi nilai plus apabila dilakukan dengan optimal dan dampaknya bisa langsung dirasakan.

Simpan Nomor Pembeli

Hal ini perlu dilakukan jika ada pembeli yang loyal dan langsung membeli tanpa melalui marketplace atau lainya, jika sebelumnya pelanggan tersebut datang dari marketplace. Dan kemudian order kembali tanpa marketplace, maka simpanlah nomernya.

Update Story Produk

Bagi Kawan yang sudah menyimpan nomer whatsapp pelanggan yang loyal, barangkali pelanggan juga menyimpannya. Maka bisa melakukan update status produk, supaya pelanggan mungkin berminat dengan produk lainya yang ada di toko Kawan

Nah itu dia tips-tips jualan online lewat whatsapp, semoga bermanfaat dan meningkatkan penghasilan jualan Kawan GNFI, ya.*

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini