Ingin Desain Ruangan Lebih Menarik? Ini Tren Interior Tahun 2022 yang Bisa Dicoba!

Ingin Desain Ruangan Lebih Menarik? Ini Tren Interior Tahun 2022 yang Bisa Dicoba!
info gambar utama

Kurang dari satu bulan lagi, sudah tahun baru nih, Kawan. Wah, cepat sekali ya? Kira-kira, Kawan punya resolusi enggak buat di tahun 2022 nanti? Salah satu hal simpel tapi mengasyikkan yang bisa Kawan lakukan adalah mendekorasi kamar atau ruangan di rumah, agar bisa merasakan suasana baru. 

Yap, desain ruangan mungkin terdengar sederhana, tapi bisa sangat berpengaruh ke diri kita, lho. Seringkali suasana hati Kawan dipengaruhi dari lingkungan sekitar, termasuk kamar atau rumah sendiri. Interior dalam ruangan berupa furnitur, warna, dan corak tertentu bisa membentuk suatu persepsi. 

Setiap tahun, biasanya tren desain interior ruangan mengalami perubahan. Lalu, bagaimana tren interior tahun 2022? Secara umum, kebanyakan prediksi tren interior tahun depan akan berfokus untuk membuat ruangan yang nyaman namun tetap produktif. Jadi, ruangan seperti ruang keluarga, kamar tidur, atau ruang kerja pribadi Kawan dapat disulap menjadi tempat istirahat, bekerja, sekaligus bersantai.

Melansir dari Architecture Ideas, berikut beberapa prediksi tren dan gaya desain interior di 2022 yang bisa Kawan coba!

  • Ruangan yang Fleksibel untuk Bekerja dan Istirahat

Saat ini, ruangan yang hanya berfungsi untuk satu kegiatan saja sudah ketinggalan zaman. Desain dan gaya arsitektur telah berubah yaitu berfokus untuk ruangan yang multifungsi. 

Kehidupan masyarakat terutama di perkotaan umumnya sangat padat, sehingga memanfaatkan setiap sudut ruangan itu sangat penting. Kawan bisa menerapkan teknik dan metode pembagian ruangan yang idenya bisa ditemukan di internet. Dengan ruangan yang fleksibel, Kawan bisa bekerja sekaligus bersantai dari rumah. Buat perencanaan dan strategi desain yang kreatif, agar tercipta keseimbangan di ruang pribadi Kawan. 

  • Warna-Warna Netral
Ruangan dengan desain minimalis akan jadi tren 2022
info gambar

Bicara tentang skema warna yang akan terlihat sepanjang tahun 2022, jawabannya adalah warna-warna netral dan kalem. Hampir sama dengan tahun 2021, tren di tahun mendatang adalah warna yang alami. 

Pasalnya, orang-orang masih menghabiskan sebagian besar waktu di rumah karena pandemi. Sehingga, warna yang terlalu cerah atau mencolok sepertinya kurang tepat karena dapat mengganggu penglihatan. Dengan warna-warna netral dan kalem seperti krem, putih gading, kelabu tua, atau abu-abu bisa menciptakan suasana yang hangat. 

  • Desain Minimalis

Sebenarnya, Kawan mungkin menyadari bahwa desain interior yang minimalis sudah banyak diminati sejak lama. Namun, tren ini akan jadi perhatian besar karena diakui sebagai interior modis tahun 2022, lho!

Tak hanya penggunaan barang sehari-hari yang minimalis, tapi usahakan juga dekorasi dan penggunaan furnitur secara minimal. Berikan ruang untuk udara di kamar, dan gunakan benda-benda yang memang diperlukan saja. 

  • Perabotan Multifungsi dan Serbaguna

Situasi pandemi membuat sebagian besar orang bekerja dari rumah. Sehingga, kamar tidur atau ruang pribadi saat ini juga difungsikan menjadi kantor, ruang rapat, ruang santai, dan lain-lain sesuai kebutuhan. 

Berkaitan dengan poin nomor 2, ruangan yang fleksibel artinya juga menggunakan furnitur yang serbaguna. Seperti apa contohnya? Kawan bisa memanfaatkan meja lipat, lemari serbaguna, hingga sofa daybed modern. Mau ruangan besar ataupun kecil, usahakan untuk membeli benda-benda yang multifungsi, agar Kawan bisa merasakan kenyamanan sekaligus fungsionalitas di dalam ruangan. 

  • Desain dengan Ornamen Alam

Waktu ke luar rumah yang tidak sebebas dulu, membuat kita semakin  menyadari pentingnya suasana lingkungan yang alami. Maka, salah satu tren di 2022 adalah memasukkan unsur alam ke dalam rumah, misalnya berupa tanaman hias. 

Kawan bisa mencoba home gardening, tanaman di rooftop, atau menaruh sayuran dan tanaman di sekitar rumah. Selain mempercantik ruangan, tanaman bisa menjernihkan udara. Selain itu, ada suasana gembira dan tenang yang bisa Kawan rasakan dengan adanya beragam tanaman di rumah. 

  • Memakai Furnitur Organik dan Berkelanjutan

Salah satu bahan populer yang akan menjadi tren di interior rumah pada 2022 adalah bahan-bahan alami. Di antaranya bahan yang terbuat dari linen, katun, tanah liat, batu bata, beludru, dan keramik, untuk membuat suasana yang menenangkan dan organik. Hal ini tak hanya mempengaruhi interior rumah, tetapi juga gaya hidup. 

Sustainability atau keberlanjutan akan menjadi tren di tahun-tahun mendatang. Furnitur dengan material seperti batu, kaca onyx, marmer, granit, atau kayu ringan akan mengurangi perasaan stres dan memberi suasana kehidupan yang lebih stabil. 

  • Dominasi Warna Hijau
Dominasi ruangan warnan hijau akan menyegarkan
info gambar

Terakhir, warna hijau akan banyak ditemukan di tahun 2022! Warna ini memang sudah jadi tren, danakan terus disukai sampai tahun depan. Tak hanya tren, warna hijau di dalam rumah bisa membuat Kawan tenang dan merasa sejuk.

Berbagai nuansa hijau, terutama hijau sage, terlihat sangat alami. Selain itu, bisa menghilangkan stres, merevitalisasi, dan disatukan dengan tumbuhan atau alam. Kawan bisa memasukkan sedikit unsur warna hijau, baik pastel, gelap, atau hijau zaitun ke bagian rumah tanpa mendominasi tampilan ruangan keseluruhan. 

Jadi, mana nih tren desain interior 2022 yang paling Kawan suka? Salah satu cara yang bikin Kawan lebih betah di rumah adalah dengan ruangan yang nyaman. Mendekorasi kamar atau ruangan memang butuh proses dan perencanaan yang cermat. Tapi, jangan khawatir karena semua ini bisa dilakukan bertahap, kok. 

Terakhir, jangan lupa untuk mempertimbangkan ukuran, biaya, dan preferensi gaya yang Kawan sukai sebelum menata ulang ruangan di rumah. Selamat berkreasi!

Referensi: Architecture Ideas | Decorilla | TrendBook

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini