5 Channel YouTube yang Bisa Bantu Kamu Buat Belajar Fotografi

5 Channel YouTube yang Bisa Bantu Kamu Buat Belajar Fotografi
info gambar utama

Dunia fotografi saat ini mengalami perkembangan yang cukup pesat di Indonesia. Nah, di tengah perkembangan fotografi yang kian meningkat, fotografi saat ini juga bisa menjadi salah satu bidang yang menghasilkan banyak cuan loh!

Nah, buat kamu yang ingin mulai mendalami fotografi, saat ini sangat mungkin bagi kamu untuk belajar fotografi secara otodidak. Salah satunya adalah belajar dengan video-video yang ada di YouTube.

Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas lima channel YouTube, baik itu dari dalam maupun luar negeri, yang bisa membantu kamu untuk mendalami dunia fotografi. Penasaran? Simak terus artikel ini!

Peter McKinnon

Peter McKinnon adalah youtuber fotografi yang berasal dari Kanada. Peter sebenarnya memang seorang fotografer profesional, yang banyak berbagi tentang fotografi di channel youtubenya. Saat tulisan ini dibuat, subscriber Peter McKinnon telah menyentuh 5.62 juta subscribers.

Peter McKinnon sering membuat video vlog hunting foto yang seru untuk diikuti. Disela-sela vlognya pun ia juga sering berbagi tips tentang fotografi yang tentunya sangat membantu kamu memahami dunia fotografi.

Tidak hanya berbagi tips fotografi, Peter juga sering memberikan tips seputar videografi, serta tips mengedit sebuah foto.

Pierre T. Lambert

Sama seperti Peter, Pierre T. Lambert juga seorang youtuber fotografi berkebangsaaan Kanada. Pierre sering mengunggah video POV Photography, jadi penonton serasa dibawa jalan-jalan hunting foto dengan perspektif Pierre.

Seperti Peter, Pierre juga sering berbagi tips seputar fotografi di sela-sela vlognya. Pierre juga sering melakukan review peralatan fotografi, serta berbagi tips seputar editing foto.

Mango Street

Ilustrasi│Horacio30/Pixabay
info gambar

Mango Street memberikan berbagai tips dan trik seputar fotografi dan videografi dengan cara yang unik dan sangat menghibur untuk ditonton. Mango Street juga sering mengunggah video seputar editing foto, review peralatan fotografi, serta tips fotografi dengan hp.

Penyampaian yang unik, membuat belajar fotografi sangat menyenangkan dan tetap bisa dipahami dengan mudah. Saat ini, Mango Street telah memiliki sebanyak 1,04 juta subscribers.

Kelas Pagi

Kelas Pagi ini adalah channel youtube fotografi yang berasal dari Indonesia. Kelas Pagi sebenarnya adalah sebuah komunitas untuk belajar fotografi di area Jakarta. Komunitas ini sering melakukan kelas pada pagi hari sehingga dinamai Kelas Pagi.

Channel YouTube Kelas Pagi sering mengunggah video tentang tips dan trik fotografi, cara memotret foto yang bagus dengan peralatan yang seadanya, dan berbagi beberapa kegiatan Kelas Pagi.

Kadit Kans

Kadit Kans bisa dibilang Pierre T. Lambert versi Indonesia. Channel ini sering membuat video tentang POV Photography, tips dan trik fotografi, sampai review peralatan fotografi.  Channel ini cukup rajin mengunggah video tentang fotografi, dan sampai saat ini Kadit Kans telah memiliki sejumlah 114 ribu subscribers.

Itu dia beberapa channel YouTube tentang fotografi yang bisa membantu kamu mendalami dunia fotografi. Jangan ragu untuk mulai belajar fotografi, kamu bahkan bisa mulai belajar fotografi dengan hanya bermodalkan kamera hp!

Referensi: IDN TimesSplento

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini