Ragam Permainan Tradisional yang Mengisi Hari-Hari Anak 90-an

Ragam Permainan Tradisional yang Mengisi Hari-Hari Anak 90-an
info gambar utama

Banyak anak kecil saat ini yang sudah kecanduan bermain game di gadget sejak dini. Banyak juga di antara mereka yang rela uang jajannya dihabiskan untuk top up game online. Hal ini sangat berbeda dengan anak-anak di masa 90-an dan 2000-an.

Gadget belum bisa dinikmati anak-anak pada masa itu. Sebagai gantinya, permainan tradisional lah yang mengisi hari-hari anak 90-an. Kali ini, kita akan bernostalgia bersama dan melihat beberapa permainan tradisional yang mengisi hari anak 90-an.

Kelereng

Kelereng mungkin adalah permainan tradisional yang paling umum dan hampir semua anak 90-an pernah memainkannya. Dalam permainan kelereng, banyak variasi permainan yang bisa dilakukan. Yang seru dari permainan kelereng adalah setiap pemain yang kalah harus memberikan beberapa kelerengnya kepada yang menang.

Kapal Tek-tek

Pada zaman dahulu, kapal tek-tek biasanya banyak dijual di pasar malam. Permainan juga cukup terkenal di kalangan anak 90-an. Anak-anak pada zaman dahulu rela memandangi kapal tek-tek yang memutari baskom berisi air hingga berjam-jam.

Petak Umpet

Ilustrasi│Viki_B/Pixabay
info gambar

Dari semua permainan tradisional, mungkin petak umpet adalah salah satu permainan yang paling seru untuk dimainkan. Petak umpet harus dimainkan dengan banyak orang, setidaknya tiga orang atau lebih. Hal inilah yang membuat petak umpet sangat seru untuk dimainkan.

Balon Tiup

Balon tiup ini dahulu sangat mudah untuk ditemukan di toko-toko kelontong dekat rumah. Cara memainkannya pun sederhana, tinggal menempelkan cairan balon ke ujung alat tiup, dan tinggal ditiup hingga menjadi gelembung yang besar. Anak-anak pada saat itu biasanya membentuk balon ini menjadi bentuk-bentuk tertentu atau hanya sekedar dimain-mainkan saja.

Bola Bekel

Bola bekel adalah permainan yang identik dengan anak perempuan. Meski begitu, terkadang permainan ini juga dimainkan anak laki-laki juga. Bola bekel cukup seru karena memiliki beberapa tingkatan dalam permainannya, mulai dari bermain dengan satu biji bekel, hingga lima biji bekel.

Gasing

Kalau bola bekel identik dengan anak perempuan, permainan gasing ini adalah permainan yang identik dengan anak laki-laki. Anak-anak pada saat itu akan saling beradu gasing mereka. Gasing yang paling lama berputar adalah pemenangnya.

Engklek

Di sebagian daerah, engklek memiliki beberapa variasi yang petak-petaknya dimodifikasi untuk semakin menambah keseruan permainan engklek. Saat ini, permainan ini cukup jarang ditemui, padahal permainan ini adalah permainan tradisional yang paling seru.

Layang-layang

Ilustrasi│Quang Nguyen Vinh/Pexels
info gambar

Pada saat musim layangan, dimana angin bertiup kencang, anak-anak 90-an pasti berbondong-bondong menuju lapangan atau sawah untuk menerbangkan layangan. Anak-anak 90-an sangat terampil membuat layangan, mulai dari layangan yang biasa sampai layangan dengan variasi bentuk yang bermacam-macam.

Meriam Bambu

Meriam bambu identik sebagai permainan anak 90-an pada bulan puasa. Permainan ini biasanya dimainkan saat ngabuburit untuk menunggu buka puasa. Pada saat itu, setiap waktu menjelang buka puasa pasti selalu dihiasi dengan suara meriam bambu yang bersahut-sahutan.

Nah, itu dia beberapa permainan tradisional yang menghiasi hari-hari anak 90-an. Bagi anak-anak generasi 90-an, pasti memiliki kenangan tersendiri saat memainkan beberapa permainan tersebut.

Referensi: IDN TimesJaktimNewsOrami

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

R
MS
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini