Cek Fasilitas, Cara Masuk dan Jadwal Kapal Pelabuhan Tanjung Perak

Cek Fasilitas, Cara Masuk dan Jadwal Kapal Pelabuhan Tanjung Perak
info gambar utama

Tanjung Perak merupakan pelabuhan terbesar dan tersibuk kedua di Indonesia setelah Pelabuhan Tanjung Priok di Jakarta dan sekaligus sebagai pusat perdagangan menuju kawasan Indonesia bagian Timur.

Secara administratif, pelabuhan Tanjung Perak berada di Kelurahan Perak Timur, Kecamatan Pabean Cantian, Kota Surabaya. Pelabuhan ini juga menjadi kantor pusat PT. (Persero) Pelabuhan Indonesia III (Pelindo III).

Di bawah ini beberapa informasi penting yang wajib kalian ketahui sebelum ke Pelabuhan Tanjung Perak

Fasilitas Pelabuhan Tanjung Perak

Fasilitas First Aid Clinic dan Minimarket Tanjung Perak Surabaya. Foto: id.wikipedia.org/Mujionomaruf

Fasilitas yang disediakan oleh Pelabuhan Tanjung Perak dapat dilihat berdasarkan jenis Terminalnya. Setiap terminal memiliki fungsinya masing-masing.

Setidaknya ada 8 Terminal di Tanjung Perak yaitu Terminal Jamrud, Terminal Berlian, Terminal Nilam, Terminal Mirah, Terminal Kalimas, Terminal Lamong, Terminal Peti Kemas dan Terminal Gapura Nusantara (untuk Penumpang).

Berikut daftar nama-nama terminal di Tanjung Perak Surabaya:

1. Terminal Jamrud

  • Jamrud Utara: Untuk pelayanan Terminal Penumpang, General Cargo dan Curah Kering Internasional.
  • Jamrud Barat: Untuk pelayanan General Cargo dan Curah Kering Internasional.
  • Jamrud Selatan: Untuk pelayanan General Cargo Domestik.

2. Terminal Mirah

Berfungsi sebagai Terminal Multipurpose

3. Terminal Berlian

  • Berlian Timur: Melayani Kontainer Internasional dan Curah Kering
  • Berlian Utara: Melayani Kontainer Domestik
  • Berlian Barat: Melayani Kontainer Domestik.

4. Terminal Nilam

Merupakan Terminal Multipurpose dan salah satu terminal dengan tingkat kegiatan bongkar muat yang paling tinggi di Pelabuhan Tanjung Perak

5. Terminal Kalimas

Terminal ini sangat berperan dalam pelayanan kegiatan bongkar muat kapal antar pulau dan hanya melayani kapal-kapal lokal dengan panjang total di bawah 60 meter serta kapal Pelayaran Rakyat (Pelra).

6. Terminal Peti Kemas Surabaya (TPS)

Terminal ini berperan dalam menyediakan fasilitas terminal peti kemas untuk kelancaran perdagangan domestik ataupun internasional dalam pelaku usaha daerah Indonesia

7. Terminal Teluk Lamong

Merupakan salah satu pelabuhan internasional yang siap menjadi pintu masuk dan keluar pelaku ekonomi di Jawa Timur dan Indonesia bagian Timur.

8. Terminal Penumpang Gapura Surya Nusantara

Terminal ini berfungsi sebagai terminal penumpang dan sekaligus tempat wisata bagi masyarakat umum yang ingin menikmati Kapal-Kapal Pesiar yang sandar di Surabaya North Quay.

Cara dan Persyaratan Masuk Pelabuhan Tanjung Perak

Jalur masuk khusus kendaraan Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. Foto: id.wikipedia.org/Mujionomaruf

Semenjak sistem e-ticket (tiket online) dan Gate-In online diberlakukan pada 2019, penumpang tidak lagi mengantri di depan ruang tunggu atau halaman parkir pelabuhan untuk membeli tiket kapal.

Bagi penumpang yang telah memiliki tiket online selanjutnya dapat memasuki pintu ruang tunggu pelabuhan untuk mencetak boarding pass dan menaiki kapal di dermaga.

Pada saat pengecekan tiket, pastikan setiap penumpang memiliki dan membawa KTP yang sesuai dengan data di tiket online.

Setiap penumpang juga setidaknya telah mendapatkan vaksin ke 2 dan Booster dan dapat menunjukkan sertifikat vaksinnya atau melalui aplikasi PeduliLindungi. Penumpang yang sudah menjalani vaksinasi dosis kedua dan booster tak lagi wajib tes Covid-19

Jadwal dan Rute Kapal Pelabuhan Tanjung Perak

Salah satu kapal yang siap berangkat di Tanjung Perak Surabaya. foto: id.wikipedia.org/Mujionomaruf

Jadwal keberangkatan maupun kedatangan kapal penumpang disesuaikan dengan rute masing-masing dari kapal.

Selain kapal Pelni, di pelabuhan ini terdapat banyak aktifitas keberangkatan dan kedatangan dari jenis kapal penumpang lainnya seperti kapal ferry, kapal sabuk nusantara hinga kapal-kapal barang lainnya.

Adapun jadwal keberangkatan dan kedatangan di Pelabuhan Tanjung Perak diperbaharui secara berkala, setidaknya 2-3 kali dalam sebulan. Untuk jadwal dan pemesanan tiket kapal Pelni, kalian dapat mengunjungi laman resminya di PT.Pelni.

Untuk kalian yang ingin berangkat dari Pelabuhan Tanjung Perak, berikut jadwal terbaru di bulan September yang dilansir dari laman PT Pelni:

1. Surabaya-Jakarta

Waktu Keberangkatan: 15 September 2022
Waktu Tiba: 16 September 2022
Nama Kapal: KM Gunung Dempo

Waktu Keberangkatan: 19 September 2022
Waktu Tiba: 20 September 2022
Nama Kapal: KM Umsini

Waktu Keberangkatan: 20 September 2022
Waktu Tiba: 21 September 2022
Nama Kapal: KM Dobonsolo

Waktu Keberangkatan: 21 September 2022
Waktu Tiba: 22 September 2022
Nama Kapal: KM Dorolonda

Waktu Keberangkatan: 25 September 2022
Waktu Tiba: 26 September 2022
Nama Kapal: KM Nggapulu

Waktu Keberangkatan: 29 September 2022
Waktu Tiba: 30 September 2022
Nama Kapal: KM Gunung Dempo

2. Surabaya-Makassar

Waktu Keberangkatan: 14 September 2022
Waktu Tiba: 15 September 2022
Nama Kapal: KM Nggapulu

Waktu Keberangkatan: 15 September 2022
Waktu Tiba: 16 September 2022
Nama Kapal: KM Sinabung

Waktu Keberangkatan: 17 September 2022
Waktu Tiba: 18 September 2022
Nama Kapal: KM Gunung Dempo

Waktu Keberangkatan: 24 September 2022
Waktu Tiba: 26 September 2022
Nama Kapal: KM Dorolonda

Waktu Keberangkatan: 28 September 2022
Waktu Tiba: 29 September 2022
Nama Kapal: KM Nggapulu

3. Surabaya-Denpasar

Waktu Keberangkatan: 11 September 2022
Waktu Tiba: 12 September 2022
Nama Kapal: KM Awu

Waktu Keberangkatan: 13 September 2022
Waktu Tiba: 14 September 2022
Nama Kapal: KM Leuser

Waktu Keberangkatan: 25 September 2022
Waktu Tiba: 26 September 2022
Nama Kapal: KM Awu

4. Surabaya-Pontianak

Waktu Keberangkatan: 21 September 2022
Waktu Tiba: 23 September 2022
Nama Kapal: KM Bukit Raya

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Achmad Faizal lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Achmad Faizal. Artikel ini dilengkapi fitur Wikipedia Preview, kerjasama Wikimedia Foundation dan Good News From Indonesia.

Terima kasih telah membaca sampai di sini