Mengenal Manfaat Sirih Cina, Tanaman yang Sering Dikira Rumput

Mengenal Manfaat Sirih Cina, Tanaman yang Sering Dikira Rumput
info gambar utama

Tanaman sirih cina tumbuh dengan mudah di banyak tempat, seperti di halaman rumah, pot tanaman, atau di rawa-rawa. Karena itu, tidak sedikit orang yang mengira sirih cina sama dengan rumput dan membuangnya. Padahal, tanaman ini bisa diolah dan memiliki sejumlah manfaat, lo, GoodMates.

Sirih cina dikenal juga dengan nama daun ketumpang atau tanaman tumpang air. Bernama ilmiah Peperomia pellucida, sirih cina merupakan tanaman semak yang biasanya tumbuh dengan tinggi mencapai 15–45 cm. Daunnya berbentuk hati dan cenderung mengkilap serta pucuknya menjulang ke atas dan dikelilingi biji-biji kecil.

Tanaman yang banyak tumbuh di daerah tropis dan subtropis ini tergolong ke dalam tanaman obat yang digunakan untuk mengatasi penyakit inflamasi—seperti konjungtivitis, gangguan saluran pencernaan, dan gangguan pernapasan. Tidak hanya itu, penelitian Lam Ho (2022) bahkan menemukan bahwa sirih cina mengandung berbagai senyawa bioaktif yang berguna dalam upaya pengobatan katarak.

Selain manfaat di atas, ekstrak tanaman sirih cina masih memiliki sederet manfaat lainnya. Dilansir dari berbagai penelitian ilmiah, berikut ulasan terkait manfaat sirih cina tersebut.

Baca Juga: Budi Daya Jamur, Berbisnis Sekaligus Menjaga Lingkungan

Meningkatkan Pertumbuhan Rambut

Sekelompok peneliti pada tahun 2017 lalu, Kanedi, dkk., melakukan percobaan dengan membuat ekstrak sirih cina ke dalam bentuk gel. Kemudian, gel tersebut dioleskan ke kulit kelinci selama 21 hari. Hasilnya, gel ekstrak sirih cina secara signifikan meningkatkan panjang rambut hewan.

Diduga, hal tersebut terjadi karena ekstrak sirih cina mengandung komposisi mineral bernilai tinggi yang terdiri dari kalium, kalsium, dan zat besi. Komposisi itulah yang membuat tanaman ini berfungsi sebagai sumber protein dan energi yang dapat memengaruhi pertumbuhan rambut.

Menurunkan Kadar Gula Darah dan Memulihkan Kesuburan Pria

Manfaat lainnya dari sirih cina ialah menurunkan kadar gula darah. Pada tahun 2019, Kanedi, dkk. menyelidiki pengaruh ekstrak sirih cina terhadap mencit jantan yang memiliki kadar gula tinggi (hiperglikemia). Ekstrak tersebut diinduksikan selama 35 hari dan secara signifikan mampu menurunkan kadar glukosa darah, memperbaiki jumlah sperma, viabilitas, motilitas, dan morfologi.

Mineral dan bioaktif yang terkandung di dalam ekstrak sirih cina menjadi penyebab terjadinya hal tersebut. Dari penemuannya itu, Kandei, dkk. menegaskan bahwa ekstrak tanaman ini berpotensi sebagai antidiabetes atau penurun kadar glukosa darah, sekaligus sebagai pemulih kesuburan pria. 

Baca Juga: Terapkan 5 Cara Ini untuk Selamatkan Iklim Bumi

Meningkatkan Libido 

Manfaat sirih cina dalam memperbaiki libido ditemukan oleh Kanedi, dkk. (2019). Sekelompok peneliti itu melakukan penelitian dengan memberi ekstrak sirih cina kepada mencit jantan diabetes. Hasil penelitian menunjukkan, ekstrak tersebut terbukti berpotensi sebagai penambah libido pada pria.

Hal tersebut diduga terjadi karena ekstrak sirih cina memiliki bahan aktif bernama piperin. Umumnya, piperin ditemukan pada lada hitam. Dalam penelitian ilmiah lainnya, piperin telah terbukti meningkatkan gairah seksual.

Memperbaiki Kerusakan Sel Ginjal

Kanedi, dkk. kembali melakukan penelitian terkait manfaat ekstrak sirih cina pada tahun 2021. Kali ini, mereka meneliti ekstrak sirih cina dalam memperbaiki kelainan ginjal. Sama dengan penelitian sebelumnya, Kanedi dkk. melakukan percobaan terhadap mencit hiperglikemik. 

Setelah dilakukan uji coba, penelitian ini menemukan bahwa ekstrak sirih cina secara signifikan mengurangi kelainan histologis sel tubulus dan glomerulus yang ada pada ginjal. Menurut tim peneliti, kemampuan ekstrak sirih cina dalam memperbaiki kerusakan sel ginjal berasal dari senyawa antioksidan yang dikandungnya.

Baca Juga: Kantong Semar, Flora Endemik Kalimantan yang Terancam Punah

Siapa sangka, tanaman kecil yang sering dikira rumput ini kaya akan manfaat. Ketika menemukan tumbuhan ini, GoodMates jangan langsung membuangnya, ya. Kamu bisa mengolah sirih cina untuk memperbaiki kesehatan tubuh.

Referensi: Kanedi, Mohammad. (2022). Pharmacological benefits of plant extract of Peperomia pellucida growing wild in Suburb of Bandar Lampung, Indonesia. World Journal of Advanced Research and Reviews. Vol. 16, Issue 1, October 2022. | Lam Ho, Keat, dkk. Peperomia pellucida (L.) Kunth and eye diseases: A review on phytochemistry, pharmacology and toxicology. Journal of Integrative Medicine. Volume 20, Issue 4, Juli 2022, Hlm. 292-304.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini