Biofuels, Salah Satu harapan Indonesia Dalam Tercapainya Target Net Zero Emission dan Energi yang Berkelanjutan.

Artikel ini milik zonaebt dan merupakan bentuk kerjasama dengan Good News From Indonesia.

Biofuels, Salah Satu harapan Indonesia Dalam Tercapainya Target Net Zero Emission dan Energi yang Berkelanjutan.
info gambar utama

Transisi energi dari sumber energi fosil ke sumber energi alternatif yang ramah lingkungan merupakan salah satu topik utama yang dibawa di perhelatan G20 di Indonesia pada tahun 2022 lalu. Hal ini menunjukkan keresahan yang sama antar negara di dunia terkait industri energi dan lingkungan hidup. 

Berbagai sumber energi alternatif yang dikembangkan adalah energi surya, energi bayu (angin), biomassa, dan sumber energi alternatif lainnya yang dinilai lebih efisien dan ramah lingkungan. Emisi gas rumah kaca yang terus berkembang saat ini dapat menyebabkan berbagai masalah lingkungan. Oleh karena itu, diperlukan adanya langkah strategis yang berkelanjutan dan efektif dalam mengurangi dan membatasi emisi CO2 yang cukup banyak dihasilkan dari energi fosil.

Saat ini, pemerintah Indonesia tengah mengembangkan salah satu sumber energi alternatif berkelanjutan, yaitu biomassa. Salah satu bentuk nya adalah biofuel. Biofuels dan biodiesel merupakan salah satu bentuk liquid dari energi biomassa. 

Potensi Indonesia sebagai negara tropis yang memiliki sumber daya alam besar mendorong kita untuk Makin Tahu Indonesia dan turut memanfaatkannya dengan baik. Indonesia adalah salah satu negara dengan produksi kelapa sawit yang berlimpah dan dapat dimanfaatkan sebagai campuran bahan bakar fosil. 

Dadan Kusdiana, Direktur Jenderal Energi Baru dan Terbarukan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral mengatakan “Bahwa Program B30 yang menetapkan bahwa bahan bakar fosil harus dicampur dengan minyak sawit 30% masih berjalan sesuai rencana. Walaupun harga palm oil sempat mengalami kenaikan, pemerintah Indonesia terus mengusahakan berjalannya program B40 pada tahun 2022”.

Baca Selengkapnya

Terima kasih telah membaca sampai di sini