Diekspor ke Banyak Negara, Indomie Masuk Daftar Merek Terpopuler di Dunia

Artikel ini milik GoodStats dan merupakan bentuk kerjasama dengan Good News From Indonesia.

Diekspor ke Banyak Negara, Indomie Masuk Daftar Merek Terpopuler di Dunia
info gambar utama

Produk mi instan dari Indomie tidak hanya merajai pasar domestik, rasanya yang lezat membuat indomie mampu merangsek hingga pasar global. L.A. Times Instant Ramen Power Rankings yang dibuat oleh media Los Angeles Times menempatkan Indomie Mi Goreng Barbeque Chicken dan Indomie Mi Goreng Original pada urutan nomor satu dan nomor 10 dari total 31 mi instan terenak.

Dengan 17 pabrik utama, sebanyak 15 hingga 20 miliar bungkus Indomie diproduksi setiap tahunnya. Tidak hanya di Indonesia, Indomie pun diekspor ke lebih dari 80 negara di seluruh dunia.

Pasar-pasar utama ekspor Indomie antara lain Australia, Hong Kong, Yordania, Arab Saudi, Amerika Serikat, Selandia Baru, Taiwan, Afrika dan negara-negara Eropa. Bahkan di kawasan Afrika, termasuk Nigeria, Indomie menjadi primadona dengan menyabet penghargaan sebagai mi instan yang paling banyak dipilih oleh konsumen.

Baca Selengkapnya

Terima kasih telah membaca sampai di sini