Kadedemes, Olahan Kulit Singkong Khas Sumedang yang Lezat

Artikel ini milik Inimahsumedang dan merupakan bentuk kerjasama dengan Good News From Indonesia.

Kadedemes, Olahan Kulit Singkong Khas Sumedang yang Lezat
info gambar utama

Ngomongin soal kuliner di Sumedang, mungkin yang akan langsung terlintas yaitu, tahu khas Sumadang. Padahal di Sumedang juga masih banyak makanan lain yang tak kalah lezat, yaitu kadedemes. Tahu wargi Sumedang?

Sebelum lanjut, silakan tulis di kolom komentar yah, di daerah wargi Sumedang, apakah masih ada yang membuat kadedemes? 

Kadedemes merupakan makanan khas Sumedang Jawa Barat yang berupa oseng oseng kulit singkong. Seperti namanya, sudah jelas bahwa makanan ini dibuat dari olahan kulit singkong yang dicampur dengan bumbu dan dijadikan bahan utama dalam suatu hidangan. 

Jenis singkong yang dipakai untuk membuat kadedemes adalah ubi kayu atau ketela pohon. Biasanya, orang akan membuang kulit singkong setelah dikupas. Namun, di Sumedang kulit singkong dapat diolah menjadi masakan yang bercita rasa enak. 

Tunggu dulu, wargi Sumedang jangan salah ya, yang diolah menjadi kadedemes ini adalah bagian dalam singkong yang berwarna putih atau merah muda, bukan kulit bagian luarnya ya, Makin Tahu Indonesia saja ya.

Baca Selengkapnya

Terima kasih telah membaca sampai di sini