110 Ribu Orang Tinggalkan Sumatra Jelang Puncak Arus Balik Lebaran 2024

110 Ribu Orang Tinggalkan Sumatra Jelang Puncak Arus Balik Lebaran 2024
info gambar utama

Sebanyak 110.219 orang dari Sumatra telah kembali ke Pulau Jawa dari Pelabuhan Bakauheni menuju Merak pada 11—12 April 2024. Menurut laporan ASDP, angka itu baru 13 persen dari total 835.718 penumpang yang berangkat dari Pulau Jawa saat arus mudik.

Kemudian, kendaraan yang telah kembali dari Sumatra ke Pulau Jawa pada periode tersebut berjumlah 24.626 unit kendaraan atau 13 persen dari total 196.287 unit kendaraan yang mudik ke Sumatra dari Jawa. Kendaraan roda dua yang sudah kembali ke Jawa sebanyak 9.025 unit atau 12 persen dari total 77.573 unit kendaraan. Sementara itu, kendaraan roda empat yang kembali ke Jawa baru 14.276 unit atau 14 persen dari total 100.087 unit.

Kisah Ibu Melahirkan dalam Perjalanan Mudik Lebaran 2024

Pemerintah memprediksi, puncak arus balik Lebaran 2024 terjadi mulai Sabtu (13/4) hingga hari ini, Minggu (14/4). Menurut Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry Ira Puspadewi, pergerakan arus balik dari Sumatra menuju Jawa mulai alami peningkatan saat memasuki H+2 Lebaran. Oleh sebab itu, dia mengimbau pemudik yang akan kembali ke Jawa untuk mempersiapkan perjalanan dengan matang, membeli tiket via online Ferizy atau mitra resmi sejak jauh-jauh hari agar tidak kehabisan kuota.

"Pastikan sudah bertiket sebelum Anda berangkat dan datang ke pelabuhan sesuai jadwal keberangkatan yang tertera di tiket. Hal ini penting agar tidak mengalami antrean khususnya pada puncak arus balik, akhir pekan ini," tutur Ira dalam keterangan tertulis di Pelabuhan Bakauheni, Lampung, Sabtu (13/4/2024).

5 Juta orang Keluar Masuk Jabodetabek via Tol saat Puncak Mudik Lebaran 2024

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Afdal Hasan lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Afdal Hasan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini