Inilah 10 Mobil Made-in-Indonesia TerLaris di Mancanegara

Inilah 10 Mobil Made-in-Indonesia TerLaris di Mancanegara
info gambar utama

Banyak yang tidak menyangka bahwa Indonesia adalah salah satu produsen kendaraan roda 4 di Asia yang mampu memproduksi 1.1 juta mobil per tahun lalu, dan menjadikan Indonesia sebagai produsen mobil terbesar ke-2 di Asean setelah Thailand.

Sebagian besar produk tersebut memang untuk pasar domestik, akan tetapi p ara produsen itu juga turut memproduksi beberapa modelnya di Tanah Air untuk nantinya dikirim ke negara-negara lain. Pada tahun 2017 lalu, Indonesia mengekspor 224 ribu unit kendaraan roda 4 ke luar negeri, yang sebagian besar adalah kendaraan MPV dan SUV.

Terlaris di mancanegara | youtube.com
info gambar

Sedangkan, berdasarkan data ekspor CBU Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), dari Januari hingga Mei 2018 sudah ada 95.820 mobil buatan Indonesia berbagai jenis dan merk yang diekspor ke luar negeri.

Kira-kira, merk apa saja yang laris di luar sana? Dilansir dari Detik Oto, inilah daftarnya:

  1. Fortuner: 3.911 unit
    2. Avanza: 3.389 unit
    3. Rush: 2.953 unit
    4. Wigo (Agya): 1.643 unit
    5. Vios: 1.604
    6. Town Ace (Gran Max): 1.374 unit
    7. Sienta: 1.031 unit
    8. Innova: 543 unit
    9. APV Pick-up: 542 unit
    10. Lite Ace (Gran Max): 454 unit

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Akhyari Hananto lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Akhyari Hananto.

Terima kasih telah membaca sampai di sini