Sang Pemegang Rekor MURI Kategori Pujasera Terbanyak

Sang Pemegang Rekor MURI Kategori Pujasera Terbanyak
info gambar utama
  • GoFood Festival pecahkan rekor MURI kategori jaringan pujasera UMKM dengan lokasi terbanyak.
  • Rekor ini dicatatkan GoFood Festival bertepatan dengan 1,5 tahun perjalanannya.
  • Pencatatan rekor ini tidak hanya dalam skala nasional tapi juga dunia.

Bertepatan dengan 1,5 tahun perjalanannya, GoFood Festival mendapat penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI). GoFood Festival ditetapkan sebagai pencetak rekor MURI sebagai jaringan pujasera UMKM dengan lokasi terbanyak di Indonesia dan dunia.

Dari siaran pers yang diterima GNFI, sejak awal dibuka GoFood Festival berhasil membuka akses pasar yang lebih luas kepada hampir 1.000 mitra merchants UMKM kulinernya, di 30 lokasi di 16 kota, dengan rata-rata omzet yang meningkat dua kali lipat.

GoFood Festival pertama kali dibuka di Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Januari 2018. Setelahnya, merambah lokasi-lokasi lain di Jakarta seperti Pasaraya Blok M, Baywalk Mall Pluit, dan Kuningan City Mall. Kemudian di Februari 2018 GoFood Festival melebarkan sayapnya ke area Bodetabek (Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi).

BACA JUGA: Tetap Ramah Lingkungan, Walau Gemar Pesan-Antar Makanan

Kota-kota lain di Indonesia menyusul tak lama kemudian. April 2018 didirikan untuk pertama kalinya di Sumatra dan Sulawesi, sembari menguatkan jaringannya di Jawa. Lalu pada Desember 2018 hadir di Bali serta Balikpapan, dan di Juni 2019 GoFood Festival sudah berdiri di 16 kota dan 10 kota lainnya akan menyusul dalam waktu dekat.

Anggit Budi Setiawan selaku mitra merchant GoFood Festival, Bakaro Grill Express, mengaku kenaikan transaksi sejak bergabung ke GoFood Festival cukup signifikan, mencapai 3,7 kali lipat.

GoFood Festival cetak rekor MURI | Foto: Gojek
info gambar

“Saya ikut senang atas prestasi yang diraih GO-FOOD Festival. Sebagai salah satu perwakilan merchant di GoFood Festival saya sangat merasakan bagaimana produk kuliner saya jadi semakin dikenal dari satu titik ke titik lainnya," ucapnya.

Kemudian Manager MURI, Ridho Al Amin, mengatakan “Rekor yang diberikan oleh MURI kali ini merupakan pencatatan rekor yang pertama kalinya di Indonesia, bahkan di dunia untuk jaringan pujasera yang menggandeng UMKM kuliner dengan lokasi terbanyak."

Ridho melanjutkan bahwa pencatatan rekor ini tidak hanya sebagai rekor Indonesia tapi juga rekor dunia. "Semoga pencapaian ini bisa terus memberikan semangat kepada Gojek dan seluruh anak bangsa lainnya untuk memberikan dampak positif bagi Indonesia,” pungkasnya.

BACA JUGA: Bersama Dua Coffee, Mengenalkan Kopi Nusantara di Amerika

VP Sales & Marketing GoFood Festival, Cassandra Aprilanda, mengungkapkan GoFood memiliki potensi untuk turut memajukan kuliner tanah air sekaligus berkontribusi terhadap perekonomian lokal dan nasional.

“Kami berharap bisa terus bertumbuh dan berkontribusi lebih banyak lagi di Indonesia dengan memanfaatkan teknologi untuk hal positif dan menciptakan dampak sosial ekonomi yang berkelanjutan bagi masyarakat,” ucap Cassandra.**

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini