Bersinergi Bagikan Masker Kain Bersama Kawan GNFI

Bersinergi Bagikan Masker Kain Bersama Kawan GNFI
info gambar utama

Sudah dua bulan lamanya, pandemi corona virus disease 2019 (Covid-19) mebawah di bumi pertiwi. Terhitung per 12 Mei 2020, jumlah korban positif Covid-19 mencapai 14.749 jiwa dengan jumlah kematian 1.007 jiwa dan 3.063 orang berhasil sembuh.

Sebagaimana anjuran dari World Health Organization (WHO), setiap individu diimbau untuk menggunakan masker ketika beraktivitas di luar rumah. Imbauan tersebut bertujuan untuk mengurangi penyebaran Covid-19, bagi mereka yang memang diharuskan untuk keluar rumah. Untuk itu, imbauan menggunakan masker ini menjadi salah satu solusi untuk masyarakat.

Pemerintah sendiri sudah menerapkan berbagai kebijakan, seperti adanya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) untuk dapat memutus rantai penyebaran Covid-19. Masyarakat juga bekerja sama dan mengindahkan imbauan pemerintah dengan tetap di rumah saja.

Meskipun di rumah saja, masyarakat juga turut bahu membahu saling peduli untuk membantu sesama dan menebarkan semangat optimisme dengan berbagai cara,

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya, Good News From Indonesia (GNFI) merasa perlu untuk turut andil menyebarkan semangat optimisme tersebut. Maka dari itu, GNFI bersama Kawan GNFI selaku komunitas dari GNFI bersinergi lewat program membagikan 2.000 masker kain gratis ke berbagai pelosok nusantara.

Kawan GNFI berperan sebagai relawan untuk membagikan masker-masker kain tersebut. Masker-masker kain kemudian dibagikan kepada sekitar 37 Kawan GNFI untuk selanjutnya disebarkan kepada masyarakat di sekitar daerah masing-masing dari Kawan GNFI. Pendistribusian sudah dilakukan sejak 29 April lalu, dan sudah diterima oleh Kawan GNFI.

Berkat kekuatan semangat optimisme, masker-masker tersebut telah sampai dan berhasil dibagikan kepada masyarakat di berbagai daerah. Mulai dari Boyolali, Riau, Blitar, Kutai Kartanegara, Magelang, Sleman, Sukoharjo, Lampung, Depok, Jakarta, Sragen, Madura, Lombok, Sumatera Utara, Probolinggo, Banten, Bogor, Makassar, Surabaya, Malang, Balikpapan, Bojonegoro, Mojokerto, Kotamobagu, Purworejo, Majalengka, Purbalingga, Sidoarjo hingga Padang.

Menurut pantauan kepada Kawan GNFI, mereka membagikan masker kain tersebut ke berbagai lapisan masyarakat. Rumah ke rumah mereka ketuk untuk membagikan masker. Tak hanya itu, banyak pula Kawan GNFI yang rela turun ke jalan membagikan masker kainnya, hingga dibagikan kepada tenaga medis.

"Saya dan team sampaikan terimakasih banyak buat semua kawan dan team GNFI yg sudah ikut membantu menyalurkan donasi masker pada kami. Semoga menjadi berkah," ujar Desy, Kawan GNFI asal Sukoharjo.

Ipang selaku Kawan GNFI asal Banten pun turut mengucapkan terima kasih karena dengan adanya program ini, ia bisa membantu kalangan masyarakat kecil dengan membagikan masker.

“Terima kasih banyak. Semoga pandemi segera sembuh, dunia menjadi lebih baik, dan manusia bisa menjadi lebih peduli sesama dan lingkungan," kata Sutrisno di Purbalingga.

GNFI merasa senang, bersyukur, dan berterima kasih kepada seluruh Kawan GNFI karena sangat antusias untuk berkontribusi dalam program ini. GNFI juga sadar, jumlah yang dibagikan masih sangat sedikit dibandingkan kebutuhan di kondisi sekarang.

Namun setidaknya, GNFI bersama Kawan GNFI sudah turut andil membantu meringankan risiko masyarakat agar tidak terpapar Covid-19, dengan cara membagikan masker seperti yang kami bisa.

Semoga dengan adanya program ini menjadi jembatan antara GNFI dan Kawan GNFI untuk bersinergi pada program-program lainnya. Dan semoga masker kain yang telah dibagikan dapat bermanfaat bagi masyarakat sekitar.

Mari bersama saling menjaga dan melindungi sesama. Tetap jaga kesehatan. Jangan pernah lelah menyebarkan kabar baik dan semangat optimis untuk Indonesia lebih baik.

Berikut ialah beberapa dokumentasi saat pembagian masker kain dari Kawan GNFI.

Pembagian masker kain kepada Ibu-ibu PKK di Jakarta Timur | Foto: Kawan GNFI/Arya
info gambar

Pembagian masker kepada para santri di Madura | Foto: Kawan GNFI/Andini
info gambar

Pembagian masker kepada para pedagang di Sukoharjo | Foto: Kawan GNFI/Ditto
info gambar

Pembagian masker kepada masyarakat di Probolinggo | Foto: Kawan GNFI/Elvin
info gambar

Pembagian masker di pesantren Sleman | Foto: Kawan GNFI/Sleman
info gambar

Pembagian masker di Riau | Foto: Kawan GNFI/Sigit
info gambar

Pembagian masker kepada pekerja bangunan di Jakarta | Foto: Kawan GNFI/Rahman
info gambar

Pembagian masker di Sukoharjo | Foto: Kawan GNFI/Ditto
info gambar

Pembagian masker di Kotamobagu | Foto: Kawan GNFI/Fini
info gambar

(Comm)

--

Baca Juga:

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Kawan GNFI Official lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Kawan GNFI Official.

Terima kasih telah membaca sampai di sini