Wealthy Gorilla: Indonesia Jadi Negara dengan Biaya Hidup Termurah di Dunia

Wealthy Gorilla: Indonesia Jadi Negara dengan Biaya Hidup Termurah di Dunia
info gambar utama

Setiap negara sejatinya memiliki standar biaya hidup masing-masing. Ada yang diketahui memiliki taraf biaya hidup cukup tinggi, di sisi lain ada juga beberapa negara yang memiliki kondisi kebalikannya.

Biasanya taraf biaya hidup di suatu negara dipengaruhi oleh beberapa faktor, misal yang paling utama status negara maju atau berkembang, tingkat dan pertumbuhan ekonomi, dan lain sebagainya.

Untuk gambaran, beberapa negara di Eropa saat ini dikenal dengan sebagai negara dengan biaya hidup termahal. Sementara itu di beberapa kawasan Asia banyak yang terkenal dengan biaya hidup lebih rendah.

Tak heran, jika pada beberapa kesempatan sejumlah lembaga tertentu kerap melakukan survei untuk memperoleh dan membuat pemeringkatan sendiri mengenai daftar negara dengan biaya hidup termahal dan termurah di dunia.

Seperti yang baru-baru ini dilakukan oleh Wealthy Gorilla, sebuah situs pengembangan diri dari Amerika Serikat, yang merilis daftar negara dengan biaya hidup termurah di dunia tahun 2022. Tak disangka, rupanya Indonesia ada di peringkat pertama dalam daftar tersebut.

Apa basis penilaiannya?

Indonesia Raih Peringkat Tujuh PDB Terbesar di Dunia

Biaya hidup 340 dolar AS per bulan

Ilustrasi | Andri wahyudi/Shutterstock
info gambar

Diketahui bahwa batas penilaian dari survei yang dilakukan adalah untuk membuat daftar, mengenai negara apa saja yang memiliki biaya hidup paling murah dengan patokan di bawah 1.000 dolar AS per bulan, atau sekitar Rp15,5 juta (kurs Rp15.586).

Sementara itu basis penilaiannya mengacu berdasarkan akomodasi dan biaya hidup untuk satu orang yang hidup sendirian. Hasilnya, Indonesia ternyata berada di peringkat pertama, dengan biaya hidup di kisaran 340 dolar AS per bulan, atau sekitar Rp5,29 juta.

Dalam publikasi Wealthy Gorilla dijelaskan jika sebagai salah satu negara dengan jumlah populasi terbesar di dunia, sebenarnya memang ada beberapa tempat atau kota-kota tertentu di Indonesia, dengan biaya hidup yang sebanding atau sama mahalnya dengan sejumlah wilayah maju di beberapa negara terkenal, misalnya Bali dan Jakarta.

Meski demikian, publikasi ini juga menyorot mengenai masih banyaknya wilayah lain di Indonesia yang menyuguhkan biaya hidup jauh lebih murah. Misalnya, tempat-tempat seperti Senggigi di Lombok, atau wilayah lain yang jauh dari Ibu Kota, dan dapat memberi akomodasi serta biaya hidup setidaknya di kisaran 340 dolar AS per bulan.

Dijelaskan secara spesifik beberapa akomodasi yang dipandang memiliki harga cukup terjangkau di antaranya adalah sebuah apartemen studio dengan tipe satu kamar tidur yang dapat disewa dengan kisaran 142 dolar AS atau sekitar Rp2,2 juta perbulan.

Lain itu ada juga layanan hotel atau penginapan dengan harga Rp187 ribu per malam. Makanan dan minuman mewah seperti bir, kopi, dan kelapa dengan harga kurang dari satu dolar. Dan biaya untuk satu kali makan yang bisa diperoleh dengan hanya membayar kurang dari dua dolar.

Detailnya, berikut 10 peringkat negara dengan biaya hidup termurah per bulan versi Wealthy Gorilla:

  1. Indonesia, 340 dolar AS (Rp5,29 juta),
  2. Bolivia, 431 dolar AS (Rp6,71 juta),
  3. Nepal, 450 dolar AS (Rp7,01 juta),
  4. Vietnam, 500 dolar AS (Rp7,79 juta),
  5. Argentina, 542 dolar AS (Rp8,44 juta),
  6. Peru, 543 dolar AS (Rp8,46 juta),
  7. Meksiko, 587 dolar AS (Rp9,14 juta),
  8. Malaysia, 588 dolar AS (Rp9,16 juta),
  9. Thailand, 679 dolar AS (Rp10,58 juta), dan
  10. Kamboja, 812 dolar AS (Rp12,65 juta).
Jakarta Masuk Peringkat 20 Besar Kota dengan Gaya Hidup Sehat di Dunia

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Siti Nur Arifa lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Siti Nur Arifa.

Terima kasih telah membaca sampai di sini