Rute Wisata Kota Jogja yang Wajib Kamu Coba di 2023

Rute Wisata Kota Jogja yang Wajib Kamu Coba di 2023
info gambar utama

Halo, Kawan GNFI! Kawan pasti sudah tak asing lagi dengan Kota Jogja yang tidak ada habisnya menawarkan keindahannya lewat destinasi-destinasi yang ditawarkan. Dari banyaknya tempat yang bisa dikunjungi oleh Kawan, ketika mengunjungi Kota Jogja.

Kawan mungkin sudah tahu, banyak sekali destinasi wisata di Jogja yang dapat dikunjungi, mulai dari museum, tempat bersejarah, taman kreatif, dan sebagainya. Untuk mengunjungi seluruhnya tentunya mustahil jika dilakukan dalam sehari.

Untuk itu rencana rute perjalanan perlu disiapkan dengan amat baik oleh Kawan, supaya waktu liburan bisa dimanfaatkan sebaik mungkin. Nah, dari pada bingung. Yuk, simak rute perjalanan Kota Jogja melalui rute tengah kota!

Baca juga: Mentawai, Surganya Peselancar yang Kini Semakin Mudah Didatangi

Keraton Jogja - Wahanarata - Taman Sari

Keraton Jogja | Sumber foto: Wikipedia
info gambar

Kawan bisa mengawali perjalanan wisata Kawan dari jam 09.00 WIB, dari pusat kota Kawan bisa mengunjungi tempat bersejarah yang ada di pusat Kota Jogja, yaitu Keraton Jogja. Keraton Jogja termasuk salah satu wisata edukasi dan budaya populer yang selalu menjadi tujuan setiap wisatawan ketika berkunjung ke Kota Pelajar ini.

Dari Keraton Jogja, hanya berjarak beberapa meter saja Kawan bisa langsung mengunjungi tempat menarik lainnya, yaitu Meseum Wahanarata. Tidak hanya berlibur saja, disini Kawan juga bisa belajar sejarah dan melihat benda-benda pusaka yang ada di museum.

Sehabis dari museum, Kawan bisa mengunjungi salah satu tempat bersejarah lainnya di Kota Jogja, yaitu Taman Sari. Hanya berjarak 5 menit saja dari Meseum Wahanarata menggunakan sepeda motor, Kawan bisa langsung ke destinasi ini, lho!

Museum Sonobudoyo - Benteng Vredenburg - Diorama Arsip Jogja

Diorama Arsip Jogja | Sumber foto: Visitingjogja.com
info gambar

Tau gak, Kawan, ternyata berjalan kaki itu sehat loh untuk kesehatan jantung. Nah, hanya berjalan selama 11 menit dari destinasi wisata Taman Sari, Kawan bisa langsung berjalan kaki menuju destinasi wisata dengan penuh sejarah lainnya di Kota Jogja, yaitu Museum Sonobudoyo. Museum ini ternyata dikenal dengan museum paling lengkap setelah Museum Nasional di Jakarta, loh!

Setelah dari Museum Sonobudoyo, hanya berjalan kaki selama 9 menit saja, Kawan bisa langsung mengunjungi tempat bersejarah lainnya, yaitu Benteng Vredeburg. Benteng peninggalan Kolonial Belanda ini sekarang dijadikan museum, banyak koleksi yang disimpan di mesuem ini. Kawan berminat untuk mengunjunginya?

Bagi Kawan yang ingin menambah wawasan terkait sejarah panjang Kota Yogyakarta, mungkin Diorama Arsip Jogja cocok untuk Kawan kunjungi. Hanya berjarak 5.6 kilometer dari Benteng Vredenburg, Kawan bisa mengunjungi tempat yang banyak dikunjungi oleh para pengunjung ini. Diorama Arsip Jogja, menawarkan sejarah panjang Kota Jogja yang dikemas semenarik mungkin untuk generasi muda, sehingga menjadi daya tarik tersendiri untuk wisata sejarah ini.

Baca juga: Deretan Museum di Bogor Ini Cocok Jadi Tujuan Jalan-jalan

Situs Warungboto - Kopi Joss Stasiun Tugu - Pendopo Lawas

Pendopo Lawas Jogja | Sumber foto: NiagaTour
info gambar

Ingin explore bangunan bersejarah untuk berburu spot foto, Situs Warungboto cocok menjadi tujuan destinasi Kawan selanjutnya setelah mengunjungi Mesuem Sonobudoyo. Hanya berjarang 3 kilometer dari Taman Sari, Situs Warungboto menawarkan bangunan yang kental akan sejarahnya, dan yang paling utama adalah, pengunjung tidak dikenakan harga tiket masuk. Wah, menarik sekali bukan?

Destinasi wisata Kota Jogja tidak hanya menawarkan wisata di siang hari saja. Destinasi malam juga menarik untuk dikunjungi jika Kawan berkunjung kesini. Salah satu yang menjadi daya tarik wisatawan adalah Kopi Joss di sekitaran Malioboro. Di sini Kawan bisa menikmati bagaimana romantisnya Kota Jogja di malam hari dengan ditemani secangkir kopi yang membuat suasana terasa lebih hangat.

Tidak jauh dari Kopi Joss Stasiun Tugu, ada angkringan yang tidak kalah menariknya, yaitu Pendopo Lawas. Mungkin kebanyakan angkringan berdiri pinggiran jalan. Nah, di Pendopo Lawas Kawan bisa merasakan suasana yang berbeda. Terdiri dari 2 bangunan pendopo dan area yang cukup luas, Pendopo Lawas kerap dijadikan tujuan utama para pengunjung ketika malam datang.

Sumber referensi:

  • https://www.mobil123.com/berita/rute-wisata-jogja-yang-searah-bisa-hemat-waktu-saat-liburan-akhir-tahun/66977
  • https://travelandword.com/angkringan-pendopo-lawas-jogja-daftar-menu-dan-jadwal-tri-suaka

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

RH
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini