Mau Kuliah Gratis Satu Semester? UGM dan Unair Punya Programnya

Mau Kuliah Gratis Satu Semester? UGM dan Unair Punya Programnya
info gambar utama

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendibudristek) dengan kampus di tanah air membuka kesempatan bagi mahasiswa untuk mengikuti kuliah gratis di kampus-kampus negeri terbaik sebagai bagian dari program Beasiswa Merdeka Belajar untuk Semua.

PTN yang menggelar kesempatan itu adalah Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Universitas Airlangga (Unair). Keduanya membuka kesempatan untuk kuliah gratis selama satu semester secara daring.

Melalui program ini, mata kuliah dapat diubah menjadi setara dengan 3 SKS di universitas asal mahasiswa. Selain itu, peserta juga akan memperoleh sertifikat yang diakui industri setelah menyelesaikan perkuliahan. Kerja sama program dengan FutureSkills memungkinkan mahasiswa dari seluruh Indonesia mengikuti perkuliahan di UGM dan Unair dalam lima mata kuliah.

Yang mana, mata kuliah tersebut antara lain Sociopreneurship, Future Leader and Organization, Green Planet and Future Living, Ekonomi Digital dan Teknologi Informasi, serta Ekonomi Koperasi dan Kewirausahaan.

Program ini memiliki dua skema, yakni skema reguler dengan 8 pertemuan kelas dan mentorship, serta skema magang yang melibatkan perkuliahan diikuti oleh praktik kerja sesuai dengan konteksnya.

Segera Dibuka, Cek Syarat Daftar Beasiswa Google 2024 untuk Perempuan

2 program utama

Untuk mengenal lebih jauh terkait program ini, berikut ini informasi selengkapnya mengenai program tersebut dikutip dari FutureSkills.

Skema Reguler:

  • Skema reguler berisi delapan pertemuan perkuliahan yang dilaksanakan oleh mitra. Peserta juga akan dibekali mentorship bersama FutureSkills.
  • Akan ada project sebagai tugas akhir yang diberikan oleh mitra.
  • Pengerjaan tugas akhir dilaksanakan selama satu minggu.
  • Laporan pelaksanaan project dapat berupa presentasi atau pengumpulan tugas.
  • Penilaian oleh mitra dilakukan pada minggu berikutnya.

Skema Magang:

  • Perkuliahan dilakukan dalam 12 pertemuan dan diakhiri dengan magang.
  • Program magang dapat dilaksanakan secara daring maupun luring.
  • Laporan pelaksanaan magang dapat berupa persentasi atau pengumpulan tugas.

Jadwal Seleksi:

  1. Pendaftaran hingga 14 Februari 2024.
  2. Seleksi peserta oleh mitra: 12--16 Februari 2024.
  3. Kelas perdana: 1 Maret 2024.
  4. Perkuliahan-project akhir: 3 Maret--1 Juni 2024.

Program ini pada dasarnya terbuka untuk semua mahasiswa di Indonesia, namun setiap mata kuliah akan memiliki persyaratan khusus yang harus dipenuhi oleh peserta. Proses pendaftaran dapat dilakukan melalui platform FutureSkills.

Apakah Kawan GNFI yang masih berkuliah tertarik mencoba?

Dana Tembus Rp139 Triliun, Pemerintah akan Tambah Jumlah Penerima Beasiswa LPDP?

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Muhammad Fazer Mileneo lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Muhammad Fazer Mileneo.

Terima kasih telah membaca sampai di sini