Perjuangan Belum Berakhir! Timnas U-23 Indonesia Masih Berpeluang ke Olimpiade Paris 2024

Perjuangan Belum Berakhir! Timnas U-23 Indonesia Masih Berpeluang ke Olimpiade Paris 2024
info gambar utama

Perjuangan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024 belum berakhir. Garuda Muda masih punya pertandingan sisa yang menentukan kelolosan mereka ke Olimpiade Paris 2024.

Indonesia seharusnya bisa memastikan satu tiket ke Olimpiade malam tadi lewat laga semifinal Piala Asia U-23 2024. Namun, upaya itu tidak berhasil karena Indonesia menelan kekalahan dari Uzbekistan. Bermain di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Senin (29/4/2024) malam WIB, Indonesia kalah dengan skor 0-2.

Laga melawan Uzbekistan berjalan dengan alot pada babak pertama. Babak kedua, Indonesia sempat menceploskan bola pada menit ke-60 lewat sepakan Muhammad Ferrari. Namun, wasit tidak menganggapnya sebagai gol karena pemain Indonesia terjebak offside terlebih dahulu.

Setelah momen dianulirnya gol Ferrari, Indonesia terus ditekan Uzbekistan hingga akhirnya kebobolan pada menit ke-68 lewat Khusain Norchaev. Sementara itu, Indonesia semakin tertekan setelah Rizky Ridho diganjar kartu merah dan Pratama Arhan membuat gol bunuh diri.

Kendati kalah, Indonesia masih berpeluang tampil di Olimpiade. Seperti diketahui, tim yang menempati posisi tiga besar Piala Asia U-23 2024 akan langsung melaju ke Olimpiade. Sementara itu, satu tiket lagi diberikan bagi tim di posisi keempat dengan syarat menang di laga play-off melawan wakil Afrika.

Olimpiade Paris 2024 Bakal Seru, Ada Wakil Indonesia di Semua Sektor Bulu Tangkis!

Perjuangan Belum Berakhir

Meski Indonesia tidak berhasil ke final Piala Asia U-23 2024, perjuangan untuk bisa tampil di Olimpiade belum berakhir. Ada dua jalan yang bisa ditempuh untuk menuju pesta olahraga terakbar sejagat itu.

Jalan pertama, Indonesia harus menang di laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024. Jika berhasil menang, maka otomatis tiket untuk lolos ke Olimpiade pun langsung didapat.

Adapun di perebutan peringkat ketiga nanti, Indonesia akan menghadapi Irak. Seperti Indonesia, tim berjuluk Singa Mesopotamia itu juga kandas di semifinal, di mana mereka ditekuk Jepang dengan skor 0-2.

Laga Indonesia kontra Irak sendiri dijadwalkan dihelat di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Kamis (2/5/2024).

Jalan kedua mau tidak mau harus ditempuh jika Indonesia nantinya kalah dari Irak. Kekalahan akan mempertemukan Indonesia dengan Guinea selalu wakil Afrika dalam laga play-off pada 9 Mei mendatang.

"Uzbekistan tetaplah tim yang kuat, jadi selamat untuk tim Uzbekistan. Kami tetap mempunyai peluang untuk melaju ke Olimpiade, jadi kami akan mempersiapkan diri dengan bagus untuk bisa lolos ke Olimpiade," ujar pelatih Indonesia, Shin Tae-yong.

Referensi:

  • https://www.pssi.org/news/shin-tae-yong-optimistis-garuda-muda-lolos-ke-olimpiade-2024

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan A Reza lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel A Reza.

Terima kasih telah membaca sampai di sini