Deretan Tempat Wisata di Tangerang Raya yang Patut Dikunjungi: Dari Pasar hingga Kelenteng

Deretan Tempat Wisata di Tangerang Raya yang Patut Dikunjungi: Dari Pasar hingga Kelenteng
info gambar utama

Sedang berkunjung ke Tangerang? Atau Anda sendiri adalah warga Tangerang Raya yang ingin bersantai sejenak dan berjalan-jalan? Ada beberapa tempat wisata yang bisa Anda sambangi.

Ya, meski Tangerang bukanlah daerah yang lekat dengan citra sebagai daerah pariwisata, namun bukan berarti tidak ada destinasi wisata di sana. Berikut adalah lima tempat wisata di Tangerang yang patut dikunjungi:

1. Broadway Alam Sutera

broadway - wisata alam di tangerang

Broadway terletak di The Favor Bliss, Alam Sutera. Adapun The Favor Bliss sendiri merupakan sentra hiburan dan kuliner yang terletak di Serpong.

Jika Anda datang ke Broadway, jangan kaget jika suasanya akan terasa cukup asing. Ya, Broadway memang didesain punya gaya seperti suasana jalanan Broadway di New York, Amerika Serikat, yang merupakan pusat industri teater.

Nuansa Amerika memang benar-benar terasa di Broadway. Mulai dari bangunan, tempat berfoto, bahkan sampai rambu-rambu jalanannya pun mengikuti gaya Negeri Paman Sam.

Di Broadway, terdapat area kuliner yang siap memanjakan lidah pengunjung. Tersedia berbagai pilihan mulai dari makanan ringan sampai berat, juga aneka minuman. Karena tempat kulinernya bergaya Amerika, tentu saja pengunjung bisa foto-foto sambil makan. Dijamin hasilnya akan unik dan menarik.

Lokasi Broadway berada di berada di Jalan Alam Sutera Boulevard Kav 6. Alam Sutera, Serpong - Tangerang Selatan. Untuk mencapai ke sana, Anda dapat menggunakan dua moda transportasi, yakni kereta Commuter Line atau kendaraan pribadi.

Jika menggunakan Commuter Line, Anda dapat turun di Stasiun Rawa Buntu lalu lanjut naik transportasi daring. Sementara itu jika menggunakan kendaraan pribadi, tersedia tempat parkir yang memadai.

Broadway buka setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 22.00 WIB. Anda tidak perlu membayar untuk ke sana, alias gratis.

2. Pasar Lama

pasar lama Tangerang menjadi pusat wisata kuliner di tangerang

Di jantung kota Tangerang, terdapat sebuah kawasan bersejarah yang dikenal sebagai Pasar Lama. Kawasan ini terkenal dengan bangunan-bangunan tua yang memiliki arsitektur khas era kolonial Belanda. Oleh karena itu, boleh dibilang Pasar Lama Tangerang bukanlah pasar biasa.

Karena keberadaan bangunan-bangunan tua itu pula Pasar Lama sering menjadi tujuan wisata sejarah. Di sana, Anda dapat berkunjung tidak hanya untuk berbelanja, namun juga menjelajahi kekayaan sejarah Tangerang.

Sejarah mencatat Pasar Lama sudah ada sejak 1810. Awalnya, Pemerintah Hindia Belanda menjadikan pasar ini sebagai tempat penjualan sayuran dan ikan. Seiring berjalannya waktu, pasar ini berkembang signifikan hingga bertambah ramai.

Pasar Lama pernah direnovasi pada tahun 1970-an dan 1990-an. Meski demikian, nuansa tua bersejarah di sana tetap tidak hilang.

Bagi pecinta kuliner, Pasar Lama tak ubahnya surga karena banyak makanan unik dan menarik yang dijual di sana. Misalnya, ada sate gurita, bakmi kepiting, sampai laksa benteng. Beberapa makanan di sama bahkan bisa disebut legendaris lantaran sudah dijual sejak puluhan tahun silam.

Karena letaknya di pusat kota, mencapai Pasar Lama bukanlah hal sulit. Cara termudah pergi ke sana adalah dengan menggunakan kereta Commuter Line. Dari Stasiun Tangerang, Anda tinggal berjalan kaki sejauh 650 meter menuju Pasar Lama.

3. Kelenteng Boen Tek Bio

Tak jauh dari Pasar Lama ada sebuah kelenteng, namanya Kelenteng Boen Tek Bio. Tak hanya jadi tempat beribadah, kelenteng ini juga biasa jadi destinasi wisata di Tangerang.

Kelenteng Boen Tek Bio banyak didatangi wisatawan karena sejarahnya yang panjang. Menurut berbagai sumber, kelenteng ini sudah ada sejak tahun 1684.

Di Tangerang Raya, terdapat beberapa kelenteng yang usianya sangat tua. Nah, Kelenteng Boen Tek Bio ini adalah salah satunya.

Sejarah mencatat bahwa keberadaan Kelenteng Boen Tek Bio lekat dengan kisah datangnya orang Tionghoa ke Tangerang. Konon, orang Tionghoa sudah datang dan bermukim di Tangerang sejak 1407 untuk berdagang.

Selain tinggal dan berbisnis, orang Tionghoa pun menikah dengan masyarakat lokal dan melahirkan keturunan yang disebut peranakan Tionghoa. Para peranakan Tionghoa inilah yang membangun Boen Tek Bio sebagai tempat untuk beribadah.

Kelenteng ini berlokasi di Jl. Bhakti No.14, Sukasari, Kec. Tangerang, Kota Tangerang. Jika Anda berkunjung ke Pasar Lama, maka Anda bisa juga turut mampir di Kelenteng Boen Tek Bio.

Kini, Kelenteng Boen Tek Bio berstatus cagar budaya Kota Tangerang. Dengan demikian, bangunan kelenteng harus selalu dijaga keasliannya dan tidak boleh diubah.

Itu tentu sekaligus menjadi hal bagus bagi wisatawan. Sebab, nuansa bersejarah dari bangunan ini akan betul-betul terasa karena sebagian besarnya masih asli.

4. Museum Benteng Heritage

Wisata di Tangerang berikutnya adalah Museum Benteng Heritage. Sesuai namanya, museum ini menyimpan aneka benda-benda peninggalan budaya masa lampau, khususnya yang berkaitan dengan kaum peranakan Tionghoa di Tangerang. Menariknya lagi, Museum Benteng Heritage merupakan museum Tionghoa pertama di Indonesia.

Peranakan adalah nama untuk menyebut para keturunan dari orang Tionghoa dari China yang menikah dengan penduduk asli. Sejarah mencatat, Tangerang memang sudah didatangi orang-orang dari China sejak ratusan tahun silam.

Museum Benteng Heritage juga masih satu kawasan dengan Pasar Lama dan Kelenteng Boen Tek Bio. Alamatnya adalah Jalan Cilame Nomor 18-20, Pasar Lama, Kota Tangerang.

Selain koleksinya, bangunan tempat Museum Benteng Heritage sendiri juga tergolong bersejarah. Bangunannya yang bergaya tradisional Tionghoa konon dibangun pada abad ke-17.

Museum Benteng Heritage buka setiap Selasa hingga Minggu mulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB. Harga tiketnya adalah Rp 30.000 umum dan Rp 20.000 untuk pelajar.

Perlu diketahui, Museum Benteng Heritage bukanlah museum milik pemerintah, melainkan milik pribadi. Pemiliknya adalah seorang keturunan Tionghoa bernama Udaya Halim.

5. Scientia Square Park

Scientia Square Park adalah salah satu destinasi wisata yang berlokasi di Jalan Scientia Boulevard, Curug Sangereng, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. Tempat ini merupakan sebuah ruang terbuka hijau yang menyajikan berbagai wahana dan fasilitas untuk pengunjung dari berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga dewasa.

Di Scientia Square Park, wahana yang tersedia di antaranya adalah berupa interaksi dengan hewan. Pengunjung dapat menikmati pengalaman menunggang kuda, memberi makan kelinci, dan memancing ikan.
Selain itu, ada pula tempat untuk melakukan aktivitas yang mendekatkan diri pengunjung dengan alam, misalnya menanam padi atau sekedar jalan-jalan santai di lingkungan yang hijau dan asri.

Untuk berkunjung ke Scientia Square Park, Anda perlu membayar tiket masuk sebesar Rp45 ribu pada hari kerja. Sementara itu untuk akhir pekan, harga tiket masuknya Rp95 ribu. Tempat ini buka mulai pukul 08.00 hingga 19.00 WIB pada hari kerja, serta pukul 07.00 hingga 19.00 pada akhir pekan.

Itulah beberapa tempat wisata di Tangerang yang patut Anda sambangi untuk berjalan-jalan bersama keluarga dan teman. Tempat-tempat tersebut cocok bagi Anda yang sedang mengisi waktu saat berada di Tangerang, atau ingin berjalan-jalan santai saat libur.

Fenomena Air Telaga Berubah Biru di Bengkulu, Kini Jadi Tempat Wisata

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan A Reza lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel A Reza.

AR
MS
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini