Mengenal Biathle dan Triathle, Olahraga yang Kejuaraan Dunianya Digelar di Bali

Mengenal Biathle dan Triathle, Olahraga yang Kejuaraan Dunianya Digelar di Bali
info gambar utama

Indonesia baru saja menggelar Kejuaraan Dunia Biathle/Triathle 2023. Kenali apa itu biathle dan triathle.

Kejuaraan Dunia Biathle/Triathle 2023 diselenggarakan di Pantai Menggiat, Bali, pada 1 hingga 5 November 2023 lalu. Ada 34 negara dari 5 benua yang atletnya ikut bertanding.

Penyelenggaraan Kejuaraan Dunia Biathle/Triathle 2023 di Bali menjadi sejarah baru. Sebab, ini adalah pertama kalinya ajang bergengsi tersebut digelar di Asia.

"Kami menyambut baik penyelenggaraan kejuaraan dunia modern UIPM Biathle/Triathle 2023 ini. Suatu kehormatan buat Indonesia terlebih untuk pertama kalinya dapat diselenggarakan di Indonesia, bahkan di Asia, penyelenggaraan kompetisi internasional modern pentathlon," ujar Staf Ahli Bidang Inovasi Kepemudaan dan Keolahragaan Kemenpora Yohan dalam acara pembukaan Kejuaraan Dunia Biathle/Triathle 2023.

Sepak Bola, Jalan Indonesia untuk Beri Dukungan kepada Palestina

Mengenal Biathle dan Triathle

Biathle dan triathle merupakan jenis olahraga yang mengombinasikan lebih dari satu olahraga. Maka dari itu, dalam biathle dan triathle, atlet seperti bertanding dalam dua atau tiga cabang olahraga dalam satu waktu.

Dalam biathle, olahraganya adalah lari dan berenang. Atlet yang berpartisipasi diharuskan menempuh jalur yang ditentukan dengan berlari, lalu berenang, hingga berlari lagi sampai garis finish. Ada pula perlombaan yang hanya terdiri dari satu kali berenang dan lari.

Sementata itu dalam triathle, olahraganya juga adalah lari dan berenang. Hanya saja, ada satu tambahan olahraga lagi yakni menembak.

Untuk jarak yang harus ditempuh dalam perlombaan biathle dan triathle, jauhnya bisa beragam tergantung dari kelompok usia pesertanya. Jarak lari berkisar antara 200-3000 meter dan berenang 50-200 meter. Sementara itu, jarak menembaknya 5-10 meter.

Kejuaraan biathle dan triathle memang biasa mempertandingkan berbagai kelompok usia, mulai dari anak-anak hingga lansia. Kejuaraan Dunia Biathle/Triathle 2023 di Bali pun demikian, kategori mulai dari usia 9 tahun ke bawah hingga 70 tahun ke atas.

Biathle dan triathle memang bukan termasuk olahraga yang populer bagi nasyarakat Indonesia. Meski demikian, penyelenggaraan Kejuaraan Dunia Biathle/Triathle 2023 di Bali tetap menjadi catatan positif tersendiri bagi kancah biathle dan triathle dunia.

Presiden Union Internationale de Pentathlon Moderne (UIPM) Dr Klaus Schormann mengatakan bahwa menggelar Kejuaraan Dunia Biathle/Triathle 2023 di Bali adalah keputusan yang tepat.

"Ini adalah tempat yang luar biasa untuk pariwisata, dan kini juga untuk olahraga. Di sini ada pantai dan arena pertandingan yang menakjubkan, serta ada dukungan besar terhadap aspirasi kami agar bisa ikut serta di Asian Beach Games." kata Dr Klaus Schormann.

Mengenal Gateball, Olahraga yang Mengharumkan Nama Indonesia di Kancah Internasional

Referensi:

  • https://www.uipmworld.org/news/uipm-2023-biathle-triathle-world-championships-global-gathering-talent-blissful-bali-ina
  • https://www.kemenpora.go.id/detail/4435/kemenpora-dukung-kejuaraan-dunia-biathle-triathle-2023-di-bali-sebagai-ajang-pengembangan-atlet-indonesia



Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan A Reza lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel A Reza.

Terima kasih telah membaca sampai di sini