Deretan Lagu Indonesia Terpopuler di Spotify Sepanjang 2023, Penyanyi Solo Mendominasi

Deretan Lagu Indonesia Terpopuler di Spotify Sepanjang 2023, Penyanyi Solo Mendominasi
info gambar utama

Spotify telah merilis Spotify Wrapped 2023. Pengguna bisa melihat daftar lagu terpopuler di Indonesia selama setahun ke belakang.

Spotify Wrapped 2023 dirilis pada Rabu (29/11/2023). Lewat fitur ini, Spotify merangkum data seluruh lagu, album, dan penyanyi yang sering diperdengarkan dalam setahun. Pengguna dapat mengetahui lagu apa dan siapa saja penyanyi yang paling sering mereka dengar lewat platform musik daring asal Swedia ini.

Di samping itu, Spotify Wrapped 2023 juga menampilkan data mengenai daftar lagu terpopuler di setiap negara, dilihat dari seberapa sering lagu-lagu tersebut diputar.

Bagaimana dengan Indonesia? Ternyata, lagu dari penyanyi solo mendominasi. Berikut daftarnya:

1. Tak Segampang itu - Anggi Marito

Lagu berjudul “Tak Segampang Itu” dirilis Anggi Marito pada 2 Desember 2022 lalu. Lagunya menjadi hits hingga jadi lagu yang paling banyak didengar di Indonesia melalui Spotify.

Lagu “Tak Segampang Itu” diciptakan oleh Mario G. Klau dan berkisah tentang perpisahan antara sepasang kekasih yang berujung kepada kesedihan karena keduanya masih saling mencintai. Dalam liriknya, ada gambaran tentang tentang seseorang yang tak kunjung mampu melipuakan mantan kekasihnya

2. Komang - Raim Laode

Lagu "Komang" sempat viral dan banyak digunakan untuk konten media sosial. Lagu yang dirilis pada 18 Agustus 2022 tersebut bercerita tentang sosok seorang perempuan bernama sama.

Menurut Raim Laode, sosok Komang dalam lagunya adalah istrinya sendiri. Bahkan, penyanyi yang awalnya dalah pelawak tunggal itu mengaku jika lagu Komang adalah kado untuk istrinya yang telah bersedia hidup bersamanya. Bagi Raim Laode, sang istri memang begitu spesial. Ia bahkan menyebut bahwa istrinya adalah bagian terpenting dalam perjalanan kariernya.

3. Sial - Mahalini

Baru dirilis pada 23 Januari 2023, lagu "Sial" langsung direspons antusias oleh publik. Lagu tersebut adalah bagian dari album bertajuk "Fabula".

Lagu ini berkisah tentang rasa kecewa seseorang karena ia telah mencintai suatu sosok, namun sosok tersebut justru kemudian pergi meninggalkannya. Oleh karena itu, kata sial menggambarkan rasa penyesalan yang dirasakan oleh orang yang ditinggalkan

4. Kau Rumahku - Raisa Anggiani

Lagu "KauRumahku" dirilis pada pertengahan Januari 2022. Lagu ini diciptakan sendiri oleh penyanyi berusia 19 tahun itu.

Dalam lagu tersebut, Raissa menggunakan metafora rumah untuk menggambarkan sosok yang menjadi pasangan seseorang. Pasangan dianggap sebagai rumah yang senantiasa menjadi tempat kembali. meski seseorang sudah pergi jauh.

5. Tertawan Hati- Awdella

Awdella merilis lagu "TertawanHati" pada 1 Juli 2022. Lagu ini sendiri olehnya berdasarkan pengalaman cinta temannya.

Lirik lagu "TertawanHati" berisi tentang perasaan dilema seseorang, di mana ia tak mampu lagi melanjutkan hubungan cintanya dengan sang kekasih, namun juga tidak mau mengakhirinya.

Musik dalam Kata dan Not: Menjaga Jejak Melodi Daerah

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan A Reza lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel A Reza.

Terima kasih telah membaca sampai di sini