Magang atau Berorganisasi, Mana yang Lebih Penting?

Magang atau Berorganisasi, Mana yang Lebih Penting?
info gambar utama

Menjadi mahasiswa tentu menyenangkan bukan? Bisa menyentuh dunia baru yang berbeda dengan dunia SMA, tidak perlu membawa buku tebal dan banyak tiap ke kampus, jurusan yang lebih beragam, serta waktu kuliah yang tidak selalu dimulai pukul 7 pagi.

Namun bagi beberapa orang, mengikuti pelajaran di kelas saja terasa begitu membosankan. Berangkat kuliah, menyelesaikan banyak tugas, presentasi, deadline, dan lain-lain.

Bagi beberapa mahasiswa, mereka menyukai kegiatan yang lebih beragam untuk mengisi waktu luang mereka seperti bekerja part-time, bergabung di komunitas, aktif mengikuti perlombaan, ikut berbagai organisasi hingga melakukan kegiatan magang atau internship.

Selama kuliah, mungkin Kawan akan sering mendengar dosen yang menyarankan magang jika mahasiswa sudah berada di tingkat akhir bukan? Konon katanya, magang bisa memudahkan mahasiswa untuk melamar kerja setelah lulus nantinya. Namun, tahukah Kawan pengertian dari magang itu sendiri?

Magang atau internship merupakan suatu program belajar sekaligus berlatih bekerja dengan cara langsung pada sebuah perusahaan selama beberapa waktu. Kemudian, di akhir program, peserta magang akan mendapat penilaian dari pihak perusahaan, terutama atasannya langsung.

Dalam bersosialisasi, kawan pasti sangat lekat dengan istilah organisasi bukan? Istilah ini biasa menggambarkan sebuah wadah atau sarana untuk mencapai tujuan yang terdiri dari beberapa orang dalam spesialisasinya masing-masing. Organisasi juga menjadi salah satu wadah untuk melatih mahasiswa bersosialisasi dengan orang lain serta dapat memberikan wadah bagi mahasiswa untuk menyalurkan bakat dan mengembangkan kreativitasnya.

Lantas, mana dari kedua kegiatan tersebut yang harus Kawan ikuti untuk melatih soft-skill serta menambah pengalaman sebagai mahasiswa aktif? Berikut ini macam-macam keuntungan yang Kawan bisa dapatkan jika mengikuti magang dan berorganisasi!

Keuntungan Magang bagi Mahasiswa

Jika mengikuti magang, kita akan mendapatkan berbagai keuntungan di antaranya:

  • Bisa mempraktikkan secara langsung ilmu yang telah dipelajari saat kuliah untuk mengatasi permasalahan nyata.
  • Menjelajahi beragam posisi pekerjaan.
  • Belajar bersosialisasi dengan memperhatikan konteks.
  • Meningkatkan relasi dalam lingkup profesional.
  • Menambah pengalaman kerja pada resumedan memiliki penghasilan tambahan.
  • Membantu meyakinkan rencana karir yang dipilih sesuai dengan skills dan passion.

Keuntungan Berorganisasi bagi Mahasiswa

Perlu dicatat juga bahwa dengan aktif berorganisasi mahasiswa akan mendapatkan segudang keuntungan untuk pengembangan diri seperti:

  • Melatih skill komunikasi yang dimiliki (communication).
  • Membangun pertemanan dan relasi yang lebih luas (networking).
  • Meningkatkan pengetahuan dan wawasan (knowledge).
  • Terlatih mengatur waktu (time management).
  • Melatih jiwa kepemimpinan (leadership), dan sebagainya.

Jadi, kedua kegiatan tersebut memang sangat penting bagi mahasiswa terutama bagi mahasiswa yang ingin melanjutkan ke jenjang kerja, karena keduanya memiliki keuntungan masing-masing yang tentunya sangat bermanfaat untuk pengembangan soft-skill. Maka dari itu, kalian dapat memilih sesuai kebutuhan kalian masing-masing.

Namun, jika kalian masih bingung untuk memprioritaskan dari dua kegiatan tersebut, saya merekomendasikan untuk aktif kegiatan organisasi pada awal semester kemudian baru diikuti dengan magang di akhir semester. Karena organisasi memiliki peran penting bagi para mahasiswa baru untuk meneruskan (mendalami) ilmu dan keterampilan yang mereka dapatkan dari sekolah.

Sedangkan magang menurut kebijakan kampus merdeka, magang bersertifikat akan berlangsung selama 1 atau 2 semester yang kemudian akan dikoneversikan menjadi nilai.

Maka dari itu, kegiatan magang lebih cocok dilakukan untuk mahasiswa semester akhir, terutama bagi mahasiswa yang ingin melanjutkan ke jenjang kerja. Sebab, biasanya jika perusahaan tersebut merasa puas, Kawan dapat melamar pekerjaan secara resmi di perusahaan yang pernah kamu gunakan sebagai tempat magang.

Referensi:

  • https://id.linkedin.com/pulse/dilema-mahasiswa-organisasi-kampus-atau-magang-alifandi-hidayat
  • https://mediaunram.com/organisasi-vs-magang-organisasi-kampus-kalah-dengan-magang/?amp=1
  • https://wewawindonesia.medium.com/lebih-baik-mana-aktif-berorganisasi-atau-magang-602569518ff2
  • https://yoursay-suara-com.cdn.ampproject.org/v/s/yoursay.suara.com/amp/lifestyle/2023/07/17/133727/mana-lebih-penting-organisasi-kampus-atau-magang?
  • https://kampusmerdeka.um.ac.id/index.php/magang-praktik-kerja/
  • https://www.pexels.com/id-id/foto/kelompok-orang-yang-duduk-di-dalam-ruangan-3184306/

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

SN
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini