Mengenal Kegiatan Volunteer Lebih Jauh Bersama Global Volunteer Info Session AIESEC in UGM

Mengenal Kegiatan Volunteer Lebih Jauh Bersama Global Volunteer Info Session AIESEC in UGM
info gambar utama

Sore hari pada Kamis, 28 Maret 2024, AIESEC in UGM menggelar suatu acara info session, yaitu “Global Volunteer Info Session”, yang bertempat di BRIWork FISIPOL UGM. Acara ini berlangsung sejak pukul 15.00 hingga 17.00 WIB yang dihadiri oleh mahasiswa dan mahasiswi UGM.

Event ini bertujuan sebagai wadah untuk memperkenalkan Global Volunteer kepada para mahasiswa UGM yang memiliki antusias dan minat untuk melakukan kegiatan relawan, khususnya aktivitas relawan yang bertempat di luar negeri.

Global Volunteer, atau yang biasa disingkat sebagai GV, merupakan salah satu program AIESEC in UGM yang memfasilitasi para pemuda untuk memperoleh pengalaman dalam menjalankan kegiatan relawan di luar negeri selama enam hingga delapan minggu.

Melalui program ini, para pemuda yang berperan sebagai relawan turut serta berkontribusi dalam implementasi Sustainable Development Goals (SDGs) sebagai salah satu aksi dalam mendukung perkembangan di bermacam sektor di berbagai belahan negara di dunia secara berkelanjutan.

AIESEC in Semarang Maksimalkan Jiwa Kepemimpinan Pemuda Semarang Lewat AIESEC Future

Lebih lanjut, program ini juga menyediakan kesempatan bagi para pesertanya untuk mengembangkan kemampuan kepemimpinan serta pengalaman lintas budaya. Nantinya, para pemuda yang berpartisipasi dalam Global Volunteer, bersama dengan beberapa relawan lain dalam satu tim yang sama, akan melaksanakan social project di negara tujuan.

Pada Global Volunteer gelombang ini, AIESEC in UGM bermitra dengan delapan negara, antara lain Thailand, India, Korea Selatan, Slovakia, Sri Lanka, Polandia, Taiwan, dan Republik Czech.

Sejalan dengan namanya, “Global Volunteer Info Session” mengupas program departemen Outgoing Global Volunteer secara rinci, meliputi detail biaya yang perlu disiapkan relawan untuk mendaftar dan mengikuti programnya, pilihan negara tujuan untuk melakukan kegiatan relawan, serta manfaat yang akan diperoleh para relawan yang berpartisipasi pada program tersebut.

Selanjutnya, AIESEC in UGM menghadirkan seorang relawan yang telah terjun dalam kegiatan relawan di Thailand melalui program Outgoing Global Volunteer pada gelombang sebelumnya. Hal tersebut bertujuan untuk memberi sudut pandang dan testimoni lebih lanjut kepada para peserta acara mengenai Outgoing Global Volunteer secara langsung dari relawan yang sudah berpengalaman sebagai bagian dari program ini.

AIESEC Future Leaders, Program AIESEC in UNILA untuk Seluruh Pemuda di Lampung

Tidak hanya itu, acara “Outgoing Global Volunteer Info Session” juga mengulas dan menginformasikan para peserta mengenai organisasi AIESEC in UGM serta dampak dari organisasi tersebut kepada komunitas di UGM dan pemuda.

Melalui “Global Volunteer Info Session”, para peserta dapat memperoleh informasi yang komprehensif dan mendalam mengenai Global Volunteer yang didapat secara langsung dari tim penyelenggara dari AIESEC in UGM serta seorang narasumber, yaitu relawan yang sebelumnya telah berkecimpung dalam program tersebut.

Tentunya, informasi dan pengalaman ini hanya bisa didapatkan dengan menghadiri acara info session tersebut. Hal inilah yang menjadi nilai lebih dari acara ini, yaitu para peserta dapat menerima informasi detail mengenai mekanisme dari Global Volunteer.

“Saya sangat senang dengan antusiasme yang ditunjukkan para peserta dengan secara aktif bertanya dan menyimak penjelasan dari fasilitator. Selain itu, para peserta juga mendapat informasi pengalaman dari tamu undangan kami, yaitu relawan sebelumnya,” tutur Christopher Aryo, Local Head of outgoing Global Volunteer AIESEC in UGM 24.25.

Kemudian, ia lanjut mengungkapkan harapannya terkait dampak dari acara ini kepada para peserta yang terdiri dari para mahasiswa UGM.

“Saya berharap agar mereka bisa mengambil kesempatan untuk menjadi relawan di negara mitra kami karena berdasarkan pengalaman relawan-relawan kami, program ini menjadi pengalaman yang mengubah hidup mereka.”

“Saya tertarik untuk mengikuti program-program dari AIESEC karena saya kemarin ikut salah satu kegiatannya, yaitu Local Project dan saya percaya bahwa AIESEC in UGM dapat memberikan wadah untuk anak-anak muda untuk mengembangkan potensi mereka dalam berkembang leadership-nya” ucap salah satu peserta “Global Volunteer Info Session”.

AIESEC in UMM, Youth Enpowerment with Traditional Heritage

Demikian, intensi dari diselenggarakannya “Global Volunteer Info Session” adalah untuk memperluas jangkauan Outgoing Global Volunteer di antara mahasiswa-mahasiswa UGM, sekaligus memberi mereka pengetahuan yang mendalam dan detail mengenai program ini.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

AI
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini