Sarantau Sasurambi Balimau: Semarak Silaturahmi dan Berbagi di Solok Selatan

Artikel ini milik Pasbana dan merupakan bentuk kerjasama dengan Good News From Indonesia.

Sarantau Sasurambi Balimau: Semarak Silaturahmi dan Berbagi di Solok Selatan
info gambar utama

Solok Selatan, pasbana – Semarak menyambut bulan suci Ramadhan diwarnai dengan tradisi Balimau, sebuah tradisi membersihkan diri baik secara lahir maupun batin. Di Solok Selatan, tradisi ini dikemas dalam sebuah acara bertajuk "Sarantau Sasurambi Balimau Season III".


Acara yang dipusatkan di objek wisata Hot Water Boom (HWB) Sapan Maluluang ini diawali dengan Gowes bersama Bupati Solok Selatan H Khairunas dan diikuti oleh antusiasme masyarakat.


Momentum Silaturahmi dan Berbagi
Bupati Khairunas dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam acara ini, khususnya masyarakat Solok Selatan yang hadir.


"Tradisi Balimau ini merupakan upaya pembersihan diri dalam memasuki bulan suci Ramadhan. Suci lahir dan batin," ungkap Khairunas,  Sabtu (09/03). 

Baca Selengkapnya

Terima kasih telah membaca sampai di sini