Lolos Seleksi, On The Origin Of Fear akan Diputar di Festival Film Venesia

Lolos Seleksi, On The Origin Of Fear akan Diputar di Festival Film Venesia
info gambar utama

Satu lagi sebuah film dari beribu sineas Indonesia. Film besutan Bayu Prihantoro Filemon ini berhasil terseleksi oleh Toronto International Festival Film, dan akan diputar di Fesival Film Venesia, Italia.

Berjudul "On the Origin of Fear", menceritakan tentang seorang pengisi suara yang memerankan korban dan pelaku peristiwa G30S/PKI.

Berdurasi 12 menit, film tersebut merupakan produksi kolaborasi dari KawanKawan Film, Limaenam Films, dan Partisipasi Indonesia. "Film ini berangkat dari sebuah trauma melihat reproduksi kekerasan dalam film yang pada zaman Orde Baru menjadi film yang terus menerus ditayangkan setiap 30 September,” jelas Amerta. Amerta Kusuma dan Yulia Evina Bhara selaku produser film menyebut film itu adalah upaya generasi muda Indonesia untuk melihat kembali sejarah yang selama ini kabur.


Sumber : https://video.metrotvnews.com
Sumber Gambar Sampul : i.ytimg.com

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini