Tersalur Medan: Anak Muda Beraksi untuk Kesejahteraan Masyarakat

Tersalur Medan: Anak Muda Beraksi untuk Kesejahteraan Masyarakat
info gambar utama

Isu-isu kemanusiaan semakin meningkat dalam masyarakat, tetapi tingkat kepedulian individu berbeda-beda. Hadirlah sebuah komunitas bernama Tersalur Medan, sebuah komunitas sosial yang didirikan oleh sekelompok pemuda yang peduli terhadap isu-isu kemanusiaan. Sejak tahun 2020, mereka telah mengajak masyarakat untuk berkolaborasi dalam memberikan bantuan kepada sesama.

Tersalur Medan, yang muncul selama era pandemi Covid-19, merupakan komunitas yang berperan penting dalam kampanye kesehatan dan aktif menyosialisasikan pentingnya menjaga kesehatan kepada masyarakat.

Tersalur Medan adalah sebuah komunitas sosial yang didirikan oleh sekelompok pemuda yang peduli terhadap isu-isu kemanusiaan. Sejak tahun 2020 hingga sekarang, mereka telah mengajak masyarakat untuk berkolaborasi dalam memberikan bantuan kepada sesama. Tersalur Medan terus tumbuh menjadi lembaga yang dapat diandalkan bagi para donatur yang ingin berkontribusi positif dalam lingkungan mereka.

Tersalur Medan terdiri dari inti presidium yang terdiri dari Ketua, Wakil Ketua, Bendahara, dan Sekretaris Tersalur Medan. Selanjutnya, terdapat divisi The Brain yang memiliki tanggung jawab untuk melakukan penelitian tentang masalah-masalah terkini, mengusulkan, dan merencanakan proyek-proyek yang akan datang. Divisi The Body bertugas untuk menyiapkan peralatan dan bahan, serta bertanggung jawab atas pelaksanaan proyek tersebut. Di samping itu, ada divisi The Heart yang bertanggung jawab dalam semua aspek dokumentasi yang terkait dengan kegiatan komunitas. Terakhir, terdapat divisi The Soul yang memainkan peran penting dalam menjalin hubungan sebagai Hubungan Masyarakat Tersalur Medan.

Sebagai ketua Tersalur Medan, Muhammad Irhamsyah menyatakan komitmennya untuk menjadikan komunitas mereka sebagai platform akses dan distribusi kemanusiaan “Kami berkomitmen menjadi platform dimana semua orang dapat mengakses dan menyalurkan kemanusiaannya.”

Dalam program "Salurkan Keikhlasan," Tersalur Medan berfungsi sebagai perantara yang menghubungkan donasi dari para donatur dengan penerima manfaat yang beragam, termasuk anak yatim, tunawisma, dan masyarakat kurang mampu.

Donasi yang terkumpul tidak hanya diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan, tetapi Tersalur Medan juga mengadakan program donasi untuk memberi makan kucing yang terlantar. Oleh karena itu, Tersalur Medan tidak hanya peduli terhadap isu-isu sosial, tetapi juga memiliki kepedulian terhadap masalah lingkungan.

Tersalur Medan berperan sebagai garda terdepan dalam penyaluran dana dan sebagai penghubung antara donatur dan masyarakat yang memerlukan bantuan dalam setiap kejadian.

Selain itu, Tersalur Medan merupakan sebuah organisasi nirlaba yang mendukung Sustainable Development Goals (SDG) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan yang disusun oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sebagai panduan bagi seluruh negara anggota untuk mencapai pembangunan berkelanjutan.

Dalam kerangka SDG, Tersalur Medan fokus pada poin ke-3, yaitu "Kehidupan Sehat dan Sejahtera" (Good Health and Well Being), dengan tujuan memastikan kehidupan sehat dan kesejahteraan bagi semua individu, tanpa memandang usia.

Tersalur Medan juga memberikan penekanan pada tujuan ke-4 dalam Sustainable Development Goals (SDG), yaitu "Pendidikan Berkualitas" (Quality Education). Dalam program kerjanya, Tersalur Medan bertujuan untuk memastikan adanya pendidikan berkualitas yang merata bagi semua lapisan masyarakat, dengan tujuan meningkatkan kualitas hidup manusia.

Mereka aktif dalam meningkatkan kesadaran pendidikan masyarakat, terutama anak-anak, melalui program SUMUT PINTAR. Tersalur Medan mengumpulkan donasi untuk mendukung anak-anak yang kurang mampu dalam hal pendidikan, serta memberikan bantuan langsung kepada anak-anak dalam hal peningkatan pengetahuan.

Selain itu, Tersalur Medan juga fokus pada tujuan ke-8 SDG, yaitu "Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi" (Decent Work and Economic Growth). Mereka berusaha untuk meningkatkan kesetaraan ekonomi dengan mendorong setiap individu untuk mendapatkan kesempatan kerja yang layak.

Melalui pencapaian poin-poin SDG ini, Tersalur Medan bertujuan untuk berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan manusia, baik dalam aspek pendidikan maupun ekonomi. Mereka selalu menekankan inovasi dan semangat solidaritas dalam upaya mereka untuk membantu masyarakat secara luas.

Dengan menjadi inisiator donasi, Tersalur Medan bukan hanya sebuah komunitas yang berupaya mencapai kesejahteraan masyarakat, tetapi juga menginspirasi individu baik untuk bersama-sama memberikan bantuan dan meningkatkan kemanusiaan.

Tersalur Medan menciptakan budaya dan pemikiran bahwa semangat kemanusiaan akan terus mengalir selama keberadaan manusia masih ada.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

BP
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini