Pohon Serut, Keramat Ilmiah Para Penjaga Bumi (2)

Artikel ini milik Jurnaba dan merupakan bentuk kerjasama dengan Good News From Indonesia.

Pohon Serut, Keramat Ilmiah Para Penjaga Bumi (2)
info gambar utama

Pohon serut dikenal sebagai primadona yang memiliki ioni dan karakter khas. 

Pohon Serut (Streblus Asper) merupakan pohon yang dikenal memiliki daya tahan hidup sangat tinggi. Persebaran pohon ini mulai dari Sri Lanka, India, Asia Selatan hingga Asia Tenggara. Di Indonesia sendiri pohon serut tersebar hampir di seluruh Indonesia.

Pohon serut sangat masyhur di dunia pecinta bonsai dan pepohonan. Serut merupakan primadona bonsai. Ia memiliki aura dan karakter garang yang amat khas. Bahkan, bagi para pecinta bonsai, pohon serut mampu mengalahkan karakter pohon beringin sekalipun.

Karakter garang dan aura khas yang ada pada pohon serut, menjadi ioni yang
dipercaya memiliki aura gaib dan bisa menangkal santet. Pohon serut yang bisa berusia sangat panjang juga menjadikan pohon ini identik rumah makhluk halus dan kerap dikeramatkan.

Akar pohon serut memang tak berbentuk dan cenderung berantakan. Tapi inilah yang menjadi salah satu keunggulan pohon serut sebagai bahan dan modal utama tanaman hias atau bonsai. Selain itu, bentuk batang yang khas juga menjadi keunikan khusus bagi pohon ini.

Baca Selengkapnya

Terima kasih telah membaca sampai di sini