Kalahkan Jepang, Korea...UGM Juara Debat se-Asia

Kalahkan Jepang, Korea...UGM Juara Debat se-Asia
info gambar utama

Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui tim English Debating Society (EDS)-nya kembali menjuarai kompetisi debat berbahasa Inggris tingkat Asia yang bertajuk United Asian Debating Championship (UADC) yang dihelat pada tanggal 30 Mei – 6 Juni 2016 kemarin. Tidak tanggung-tanggung, Tim EDS UGM yang terdiri dari Dhany Lazuardi (Hubungan Interasional), Mohammad Rizqi (Hubungan Internasional), dan Arinta Pratiwi (Hukum) sukses menjadi juara 1 kategori English as Foreign Language pada kompetisi yang diselenggarakan di Thailand tersebut.

Selain menjadi juara 1, mereka juga mendapatkan sejumlah penghargaan lain, diantaranya: Dhany Lazuardi berhasil menjadi 3rd Best Speaker dan Mohammad Rizqi berhasil menjadi 4th Best Speaker. Tidak hanya itu, Arinta Pratiwi juga tidak mau kalah dengan dua rekan setimnya dengan berhasil meraih 5th Best Speaker dalam ajang yang diikuti oleh universitas dari negara-negara di Asia tersebut.

Negara yang turut berpartisipasi dalam lomba tersebut, selain Indonesia, antara lain China, Jepang, Korea Selatan, Singapura, Malaysia, India, Filipina, dan Afganistan.

Arinta mengatakan bahwa untuk meraih gelar juara tersebut bukanlah hal yang mudah. Mereka harus melalui setidaknya tiga babak (pre-eliminary round, quarter round, dan semi final) sebelum sampai ke babak final dan mengalahkan tim dari Bina Nusantara University yang juga dari Indonesia. Pada babak final mereka berdebat mengenai politik Filipina di era presiden baru, Duterte.

Dalam kesempatan yang sama Arinta dan rekan setimnya mengaku sangat bangga dan bahagia bisa mengharumkan nama Bangsa Indonesia dan Universitas Gadjah Mada melalui kejuaraan bergengsi tingkat Asia tersebut. (AP)


Sumber : https://www.ugm.ac.id/
Sumber Gambar Sampul : https://www.ugm.ac.id/

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini