Maba IPB Sukses Pecahkan Rekor 3D Formasi Tingkat Dunia

Maba IPB Sukses Pecahkan Rekor 3D Formasi Tingkat Dunia
info gambar utama

Saga Agrisatya, adalah sebutan untuk mahasiswa baru Institut Pertanian Bogor (IPB) angkatan 55, telah sukses memecahkan rekor dunia Record Holders Republic dengan kategori 'Most 3D People Formation'. Formasi dilakukan oleh sebanyak 3.456 orang dan total berjumlah 55 formasi yang berhasil mereka lakukan, dalam durasi tercepat yaitu 2 menit 56 detik. Pemecahan rekor tersebut pun diapresiasi oleh Dr Arif Satria, yaitu Rektor IPB. Arif mengatakan, rekor yang dipecahkan oleh Saga Agrisatya membawa kebanggaan tersendiri.

"Hari ini kita berhasil memecahkan rekor dunia. Terima kasih kepada BEM KM IPB, Panitia MPKMB dan seluruh mahasiswa baru angkatan 55. Kami bangga kepada Anda. Kami bangga kepada Saga Agrisatya. Kami bangga kepada angkatan 55 yang luar biasa," kata Arif yang dikutip dari Detik.

Pemecahan rekor dunia di hari kelima sekaligus hari terakhir pelaksanaan MPKMB (Masa Perkenalan Kampus Mahasiswa Baru) ini berisi formasi Kemerdekaan Indonesia ke-73 antara lain formasi deretan pulau Indonesia, bendera merah putih, logo IPB, formasi kata "IPB" dan "IPB Digdaya"

Qudsy Ainul Fawaid, Presiden Mahasiswa IPB pun menyampaikan rasa bangganya atas pemecahan rekor tersebut. Dengan dipecahkannya rekor tersebut membuktikan bahwa IPB adalah kampus yang selalu penuh dengan inovasi.

“IPB masih dan akan selalu mampu membuktikan bahwa kampus ini merupakan kampus inovasi. Hal ini dibuktikan lagi dengan adanya pemecahan rekor dunia ini. Kami yakin bahwa mahakarya ini akan menjadi pioneer dan menginspirasi kampus-kampus lainnya di Indonesia,” tutupnya.

Sumber : Republika, Detik.com

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini