Agar Makanan Lebih Segar untuk Meningkatkan Imunitas Saat Isolasi Mandiri

Agar Makanan Lebih Segar untuk Meningkatkan Imunitas Saat Isolasi Mandiri
info gambar utama

Salah satu hal yang saat ini kerap dilakukan oleh hampir seluruh masyarakat Indonesia di masa pandemi Covid-19, adalah menjaga agar tubuh tetap bugar dan sehat. Masyarakat percaya, bahwa dengan mengonsumsi makanan segar bervitamin yang higienis, bakal mampu menangkal penularan virus Corona.

Tak heran, jika saat ini pola konsumsi masyarakat pun berubah drastis, dari yang hanya mengonsumsi vitamin dan makanan segar dalam periode tertentu sebelum masa pandemi, kini hampir saban hari masyarakat mengonsumsi makanan penuh nutrisi dan vitamin, semisal buah-buahan dan sayur-sayuran.

Lain itu, minuman segar menjadi sesuatu yang wajib dikonsumsi untuk membuat stamina tubuh menjadi lebih prima.

Salah satu upaya produsen elektronik menyediakan perangkat untuk menjaga makanan, buah-buahan, dan minuman segar, adalah dengan memproduksi lemari pendigin/kulkas yang secara fitur disesuaikan dengan perkembangan zaman.

Seperti kulkas Samsung French Door terbaru misalnya, yang menyediakan fitur-fitur untuk terus menyegarkan makanan, minuman, serta buah-buahan yang tersimpan di dalamnya. Sudah barang tentu, ragam fitur untuk mendinginkan makanan, minuman, dan buah lebih cepat, serta mengawetkan makanan dua kali lebih tahan lama, sangat dibutuhkan saat ini.

Terlebih dengan aturan PPKM dari pemerintah yang membuat masyarakat harus tetap di rumah. Lantas, apa alasan yang membuat prduk kulkas Samsug French Door ini harus ada di rumah Anda?

Yang pertama jelas, Anda bakal membutuhkan makanan, minuman, dan buah-buahan yang selalu tersaji secara segar. Seperti yang bisa Anda dapatkan semua fiturnya pada produk BESPOKE French Door Refrigerator 664L.

Kulkas yang satu ini dapat menjadi sebuah literatur dapur Anda, tentunya selain tampilannya yang futuris dan modern, dapur Anda akan terlihat lebih mewah dan berkelas.

Kompartemen yang menjaga isi kulkas selalu higienis dan segar

samsung french door
info gambar

Proses memasak, membuat kue, puding, dan lain sebagainya, akan menjadi sebuah hal yang menyenangkan mengingat dukungan dari fitur-fitur kulkas anyar Samsung ini. Sudah pasti, bagi Anda yang hobi kuliner akan menjadikan hobi bersantap makanan menjadi hal yang menyenangkan berkat kehadiran perangkat yang satu ini.

Bahkan, Anda tak perlu risau menyimpan bumbu, atau bahan makanan untuk memasak menjadi tercecer, karena di dalam kulkas Samsung French Door ini menyediakan banyak sekali kompertemen yang bersih dan higienis.

Dan, jangan risau juga untuk menyimpan makanan dengan aroma yang cukup menyengat akan memengaruhi aroma makan lainnya, karena sirkulasi dari kulkas nan modern ini sudah mendukung teknologi yang mampu membuat aroma makanan terjaga dengan baik.

Misal, Anda selesai membuat pudding, maka jangan gelisah jika aroma pudding akan tercampur dengan aroma daging atau sayur yang disimpan di dalam kulkas yang sama, karena tiap kompartemen yang berada dalam kulkas mampu menjaga dan menstabilkan aroma agar selalu segar.

Lain itu, jika Anda saat ini tengah mengonsumsi obat saat melakukan isolasi mandiri (isoman), maka kebersihan dan sterilisasi obat tentunya bakal terjaga dengan baik.

Tentunya dengan status PPKM saat ini, Anda yang menghabiskan waktu dirumah tak perlu risau dengan ragam kegiatan, baik itu bekerja dari rumah (WFH), belajar dari rumah (PJJ), atau bahkan menikmati hiburan. Kesemuanya bakal terasa menyenangkan karena ditemani oleh makanan, minuman, dan buah-buahan segar.

Jadi, tak ada alasan untuk tak meminang kulkas Samsung French Door untuk menjadi bagian dari hidup sehat, segar, dan menyenangkan bagi keluarga Anda. (adv)

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Mustafa Iman lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Mustafa Iman.

Terima kasih telah membaca sampai di sini