Anti Awkward, Begini Tips Hilangkan Rasa Canggung Ketemu Teman Lama

Anti Awkward, Begini Tips Hilangkan Rasa Canggung Ketemu Teman Lama
info gambar utama

Masa pandemi membuat kita harus berkegiatan dari rumah. Mulai dari bersekolah, kuliah, bekerja, dan kegiatan lainnya. Kondisi ini membuat kita harus membatasi kegiatan di luar rumah, termasuk bertemu dengan teman-teman.

Namun terkadang, kita harus bertemu orang lain untuk keperluan tertentu, seperti meeting. Situasi seperti ini membuat beberapa dari kita menjadi grogi karena sudah lama tidak bertemu dengan orang lain secara langsung.

Nah, berikut GoodSide rangkum beberapa tips yang bisa kamu terapkan supaya tidak awkward atau canggung saat ketemu teman lama atau orang lain.

1. Menyapa

Jabat tangan pandemi | Foto: Pexels
info gambar

Alangkah baiknya jika semua percakapan kamu mulai dengan menyapa terlebih dahulu. Saat ia datang, sapalah dengan mengucapkan ‘hai’ atau ‘halo’ dan tanyakan kabarnya.

Jika kamu bertemu dengan orang baru, jangan lupa perkenalkan dirimu terlebih dahulu. Tak lupa untuk menjabat tangan ala pandemi menggunakan siku atau sekadar anggukan.

Baca juga: Manfaat Tak Terduga Arang Aktif untuk Kesehatan dan Kecantikan

2. Mengingat Nama

Bertemu teman lama | Foto: Pexels
info gambar

Bertemu dengan orang lain, terutama orang baru, membuat kita terkadang menjadi grogi atau gugup. Belum lagi dengan keadaan kita yang mungkin jarang bertemu dengan orang secara langsung. Rasa grogi ini terkadang menyebabkan kita menjadi tidak fokus dan kurang memperhatikan obrolan.

Pada saat grogi seperti ini, ada satu hal yang harus tetap kamu ingat. Ingatlah nama dari teman bicaramu. Mengingat dan menggunakan nama teman bicaramu sesekali dalam obrolan, akan membuat obrolan terasa menjadi lebih “hidup” dan interaktif.

Selain itu, mengingat nama teman bicara juga dapat membuatnya merasa lebih kamu hargai dan hormati. Perasaan ini dapat membuat teman bicara semakin interaktif dan tertarik untuk berbicara lebih lanjut.

3. Memberi Pujian

Memberi pujian | Foto: Pexels
info gambar

Pujian kepada teman bicara dapat memberikan impresi dan efek yang baik untuk membangun hubungan dengan orang lain. Tak hanya itu, pujian juga bisa membangkitkan hubunganmu dengan kawan lama.

Dengan memberikan pujian, dapat meningkatkan keakraban dan kehangatan sepanjang interaksi. Pujilah teman bicaramu dengan hal yang positif dan hindari backhanded compliment.

Baca juga: Main Tamiya Bersama Komunitas Street Mini 4D Indonesia

Langkah pertama untuk memberikan pujian, bisa kamu mulai dengan memperhatikan apa yang teman bicaramu kenakan. Misalnya, kamu menyukai baju yang ia kenakan, kamu bisa memujinya dengan berkata bahwa bajunya bagus dan menanyakan di mana ia membelinya.

Pujian yang spesifik dan tulus tentunya akan membuat percakapanmu akan berjalan lebih ramah dan lancar.

4. Menjadi Pendengar Baik

Mendengarkan orang lain | Foto: Pexels
info gambar

Dalam sebuah percakapan, memiliki dan menjadi pendengar yang baik tentunya sangat kita perlukan. Pendengar yang baik artinya kamu siap untuk mendengarkan dan menanggapi cerita teman bicaramu dengan fokus.

Dengan mendengarkan teman bicara, kamu juga bisa memberikan komentar mengenai pernyataan mereka dan memberikan pertanyaan tambahan. Melakukan hal ini dapat membuat obrolan menjadi lebih “mengalir” dan interaktif.

5. Gunakan Bahasa Tubuh

Mengobrol | Foto: Pexels
info gambar

Saat berinteraksi, menggunakan bahasa tubuh merupakan hal yang sama pentingnya dengan komunikasi verbal. Bahasa tubuh yang paling dasar dan perlu kamu ingat adalah selalu menghadap ke arah teman bicaramu.

Baca juga:Anti Goreng! Ini Dia Makanan rebus yang menyehatkan

Perhatikan juga postur tubuhmu agar selalu baik. Tidak terlalu bungkuk, tidak menopang dagu, tidak terlalu menyandar, dan lainnya.

Selain itu, jangan lupa tersenyum dan berekspresi sesuai dengan pernyataan yang kamu berikan padanya. Jika kamu merasa bahagia akan pernyataannya, tunjukkanlah bahwa kamu bahagia dengan ekspresi wajahmu.

Hal ini perlu kamu lakukan agar teman bicaramu merasa nyaman dan merasa kamu hargai. Dengan begitu, teman kamu akan tertarik untuk terus berbicara dan menghilangkan kecanggungan di antara kalian.

Referensi:Hellosehat | IDN Times

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini