Dari Kain Lantung jadi Untung: Kisah Sukses Alfira Oktaviani dan Semilir Ecoprint

Dari Kain Lantung jadi Untung: Kisah Sukses Alfira Oktaviani dan Semilir Ecoprint
info gambar utama

Awal Mula Semilir Ecoprint

Alfira Oktaviani adalah seorang mompreneur dengan dua anak. Menyandang status Ibu tidak menghalanginya untuk terus berkarya. Buktinya Alfira berhasil menjadi seorang ecoprenur lewat usaha produk fesyen berbasis ecoprinting. Perlu kawan ketahui bahwa awalnya Alfira adalah seorang sarjana farmasi kemudian banting stir menjadi pebisnis di bidang fesyen. Dikutip dari postingan instagram Alfira, ilmu yang didapatkan dari kuliah farmasi seperti morfologi tumbuhan, kimia organik, fitokimia, formulasi, dan manajemen farmasi dapat diimplementasikanpada usaha fesyen yang dia jalani. Ketertarikannya di bidang fesyen dan seni menjadi motivasinya belajar tentang ecoprint. Kemudian, Alfira mendirikan usaha produk fesyen yang ramah lingkungan bernama "Semilir Ecoprint". Usaha yang didirikan Alfira bersifat ramah lingkungan karena menggunakan bentuk dan warna daun asli yang ditranfer ke kain dengan kontak langsung.

Semilir Ecoprint: Usaha Produk Ramah Lingkungan

Di tahun 2018, Alfiasari mendirikan usaha produk ramah lingkungan dengan merek Semilir Ecoprint. Teknik ecoprint merupakan proses mencetak motif dengan bahan alami sehingga tidak merusak lingkungan. Dilansirdari E-book Satu Indonesia Awards 2023, Alfira dengan tekad keterampilan setelah belajar ecoprint dan modal 500 ribu rupiah memulai bisnisnya. Awalnya semilir memproduksi tas wanita, tetapi seiring berkembangnya permintaan pasar, semilir memperluas area produksinya. Alfira bersama sekelompok ibu-ibu di Desa Papahan di Jawa Tengah memproduksi berbagai jenis produk bertema ecoprint seperti kain, baju,dompet, selendang hingga homedecor.

Tas motif Ecoprint

Semilir Ecoprint menargetkan pasarnya pada wanita perkotaan dengan kelas ekonomi A dengan usia diatas 25 tahun dan memiliki green natural life style serta mencintai produk lokal buatan tangan. Salah satu produk andalan Semilir Ecoprint adalah produk yang terbuat dari bahan kulit kayu lantung khas Bengkulu. Dikutip dari instagram Semilir Ecoprint, Lantung bengkulu merupakan bagian dari sejarah masyarakat Bengkulu. Pohon terap adalah bahan utama dari Lantung. Kulit pohon terap diambil lapisan yang kedua secara hati-hati agar tidak rusak untuk dijadikan bahan motif ecoprint. Motif yang berasal dari kearifan lokal menjadi keunggulan dari produk Semilir Ecoprint. Alfira berhasil mengeksplorasi kekayaan flora Indonesia dan memanfaatkannya menjadi suatu produk usaha sebagai wujud pelestarian alam dan budaya kearifan lokal Indonesia. Selain itu, Alfira bertekad untuk memperkenalkan pesona kulit lantung di kancah internasional agar semakin dikenal.

Usaha Alfira Mendapat Apresiasi di Satu Indonesia Awards 2022

Berkat usaha Semilir Ecoprint yang menghasilkan produk fesyen berbasis kearifan lokal dan ramah lingkungan, Alfira berhasil mendapatkan apresiasi di bidang kewirausahaan Satu Indonesia Awards 2022. Dikutip dari instagram Alfira, penghargaan ini didedikasikan untuk keluarganya, terutama sang suami yang menjadi penasehat dan pengurus anaknya ketika Alfira bekerja, Pak Bambang, ibu-ibu Desa Papahan, pemuda Desa Banaran dan Gunung Kidul, Pak Nardi selaku penjahit, dan orang tua selalu memberi dukungan serta doa bagi Alfira.

Potret Alfira menghadiri Satu Indonesia Awards 2023

Muda dan Berkarya

Dari kisah perjalanan Alfira Oktaviani, seorang mompreneur yang berhasul mendapatkan apresiasi di Satu Awards Indonesia 2022, ada pesan dan makna yang dapat ditariik oleh kawan. Meskipun kuliah dilingkup eksakta yang terkesan apatis tidak menjadikannya apatis pula, malah sekarang Alfira bisa berbicara di depan banyak orang, melakukan pemberdayaan, dan business pitching. Menurut Alfira, tidak ada kata terlambat untuk menemukan jati diri, percayalah bahwa apa yang telah dilewati tidak akan sia-sia, dan belajar dari masa lalu untuk melangkah maju ke depan dengan pasti. Selain itu, perjuangan Alfira didukung penuh oleh sang suami. Meskipun Alfira adalah seorang ibu dengan dua anak balita, hal ini tidak menjadi masalah asalkan ada pembagian peran keluarga. #kabarbaiksatuindonesia

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

AF
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini