Menelusuri Surganya Nias Utara Pantai Tureloto Laut Matinya Indonesia

Menelusuri Surganya Nias Utara Pantai Tureloto Laut Matinya Indonesia
info gambar utama

Nias merupakan sebuah pulau yang terletak di bagian barat Pulau Sumatera lebih dikenal dengan sebutan Pulau Nias. kehidupan yang dikelilingi laut membuat nias sebagai sebuah pulau yang terkenal dengan lautnya yang masih terjaga.

Walaupun jarang terekspos, wisata di Nias Utara tidak kalah saing dengan indahnya tempat wisata lain, saya sandiri sering mengibaratkan bahwa nias kedepannya akan seperti bali dengan keindahan alam pantai nya akan bisa memukau dunia.

Nias Utara memiliki surga yang mungkin semua orang Nias sudah mengetahui ini selain di Yordania dan Israel, laut mati juga ditemukan di Indonesia, tepat nya di Nias Utara yaitu pantai Tureloto. Keindahan alam yang masih terjaga membuat tempat ini indah bagi para wistawan dan penduduk lokal untuk melepaskan lelah.

Cukup menempuh jarak 30 menit dari kabupaten lotu dengan jalan yang sudah bisa dilewati kendaraan roda 4 para wisatawan bisa kepantai Tureloto. Tak kalah dari semua itu para pengujung juga bisa menikmati seluruh tempat tampa pungutan biaya (gratis) dikarenakan semua tempat yang masih serba lokal dan masih belum terurus secara penuh.

Bagian timur pantai Turelota para wisatawan dapat menikmati fasilitas umum berupa bagunan yang sudah terbengkalai sembari menikmati suasana yang masih asri dan laut yang jernih. dengan status laut yang aman para pengunjung juga bisa menikmati laut dengan berenang, naik perahu, hingga snorkeling. Para wisatawan dijamin betah dengan laut yang masih indah, alami dan begitu eksotis. terlebih untuk mengabadikan momen-momen bersama saudara, kerabat, dan orang yang disayang.

Selain di manjakan pasir yang putih dan laut yang tenang, pantai Tureloto juga dihiasi bebatuan laut yang berjajar disekitaran pantai yang menambah nilai eksotis. Laut yang tenang dengan kadar garam yang tinggi juga bisa membuat orang terapung, inilah keunikan yang ada di pantai ini. Dengan perahu sewa wisatawan dapat keliling sekitaran pantai dan pergi ke sebelah pantai, dimana sebelah pantai juga ada gugusan pasir dan bebatuan yang ada ditengah laut dengan bentuk memanjang mengelilingi dan menutupi pantai Tureloto.

Sembari menikmati suasana laut yang tenang para wisatawan juga bisa menyewa dan membawa snorkeling untuk menyelam ke dalam lautnya. Disana para wisatwan akan dimanjakan dengan alam bawah laut yang indah, ikan yang bervariasi dan terumbungkarang dengan corak-corak yang menarik. Bebatuan besar dan kecil akan menghiasi perjalanan bawah laut. Para wisatawan juga tidak perlu takut untuk berenang, laut dijamin aman dari hewan-hewan predator dan mematikan. Tetapi tetap waspada laut yang luas juga selalu ada bahayanya jadi wisatawan tetap hati-hati.

Untuk mengurangi resiko kecelakaan masyarakat lokal menyediakan pelampung diwarung-warung disekitar pantai. Pengunjung bisa menyewa alat yang disediakan oleh masyarakat lokal disana, dengan harga yang murah. Jangan kuatir jika bosan sebab pantai Tureloto memiliki banyak akses, dibagian atas pantai juga disedikan lapangan bola kaki dan bola volly, para wisatawan bisa menggunakan lapangan yang disediakan dengan gratis jika tidak ada pertandingan. Lengkap sudah berwisata ditempat ini, berwisata sekalian berolahraga. Begitulah setidaknya yang terpikirkan.

Wisatawan juga tidak perlu kuatir lapar karna di pantai Tureloto berjajar makanan diwarung-warung penduduk lokal. Makanan yang beraneka jenis bisa dinikmati terlebih ikan yang masih fresh yang selalu stay diwarung dengan tarif yang berbeda-beda sesuai denggan selera. Aktifitas lainnya juga anda bisa menunggu hingga sore menunggu matahari terbenam menikmati langit jingga yang memantul indah kelaut menambah nikmat suasana yang masih asri.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

AW
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini