Macam Macam Warna Kuning dan Kode Warnanya, Cerah dan Ceria!

Macam Macam Warna Kuning dan Kode Warnanya, Cerah dan Ceria!
info gambar utama

Dalam dunia warna yang beragam, Kawan bisa menemui banyak sekali variasi warna, termasuk warna kuning yang cerah dan ceria. Warna ini tidak hanya memiliki satu jenis saja, lho. Warna kuning memiliki beberapa variasi yang benar-benar menarik perhatian.

Mulai dari kuning yang cerah hingga nuansa kuning pastel yang lembut, setiap variasinya punya keunikannya sendiri. Dalam artikel ini, Kawan akan mengetahui berbagai variasi warna kuning, lengkap dengan kombinasi warna yang menarik, dan kode-kode warnanya.

Apa itu Warna Kuning?

macam-macam warna kuning dok. Pexels/Lisa Fotios

Warna kuning merupakan salah satu warna dasar yang paling mencolok dan mudah diidentifikasi. Warna yang cerah ini sering kali dikaitkan dengan suasana hati yang bahagia, penuh kegembiraan, dan optimisme.

Selain itu, warna kuning juga dapat mencerminkan kecerdasan, kreativitas, dan menarik perhatian dengan kontrasnya yang cerah.

Warna kuning bisa banget diandalkan untuk menciptakan efek-efek ceria dalam desain maupun pakaian. Kawan bisa menggunakan warna kuning untuk membuat suasana terasa lebih cerah dan semangat.

Psikologi Warna Kuning

psikolgi warna kuning dok. Pexels/Juan Mendez

Psikologi warna kuning melibatkan pengaruhnya pada psikis dan emosi manusia. Warna kuning sering dihubungkan dengan berbagai aspek positif di sekitar kita. Berikut penjelasan lengkap psikologi warna kuning:

  • Kebahagiaan dan Kegembiraan: Warna kuning sering dianggap sebagai warna yang menggambarkan keceriaan dan kebahagiaan. Kehadirannya dapat meningkatkan suasana hati dan memberikan perasaan positif.
  • Optimisme: Kuning juga dikaitkan dengan optimisme dan energi positif. Warna ini dapat memberikan dorongan semangat dan membangkitkan keinginan untuk beraktivitas.
  • Kreativitas: Psikologi warna kuning juga melibatkan hubungannya dengan kreativitas karena dapat merangsang pikiran kreatif dan membuka ruang untuk ide-ide baru.
  • Menarik Perhatian: Warna kuning dapat menarik perhatian dengan cepat, sehingga sering digunakan untuk menyorot informasi atau objek tertentu. Ini membuatnya efektif untuk menciptakan fokus dan kontras.
  • Semangat Positif pada Komunikasi: Kuning juga sering digunakan dalam desain komunikasi untuk menyampaikan pesan yang positif dan ramah.

Kombinasi Warna Kuning yang Bagus

Berikut beberapa kombinasi warna kuning yang sering digunakan dan terlihat menarik:

  • Kuning dan Putih: Kombinasi ini memberikan kesan bersih, segar, dan elegan. Warna putih dapat memberikan kontras yang mencolok dengan kuning yang cerah.
  • Kuning dan Abu-abu: Dipadukan dengan abu-abu, kuning dapat memberikan suasana yang tenang dan modern. Kombinasi ini sering digunakan dalam desain interior dan fashion.
  • Kuning dan Biru: Kombinasi warna kuning dengan biru menciptakan kontras yang menyegarkan. Kombinasi ini sering diaplikasikan dalam desain pakaian atau tata ruang.
  • Kuning dan Hijau: Kombinasi kuning dan hijau menciptakan harmoni alam yang menyegarkan. Kombinasi ini sering diterapkan dalam desain taman atau elemen dekorasi yang terinspirasi alam.
  • Kuning dan Pink: Dipadukan dengan nuansa merah jambu atau pink, kuning dapat memberikan tampilan yang feminin dan ceria.
  • Kuning dan Coklat: Kombinasi ini memberikan kesan hangat dan natural. Kuning yang cerah dapat dipadukan dengan nuansa coklat tua atau kayu.

Macam-Macam Warna Kuning, Kode Warna, dan Gambarnya

macam-macam warna kuning dan kode warna nya dok. the colors meaning

1. Warna Kuning Standar

Kode warna Kuning Standar #FFFF00.

2. Warna Kuning Kunyit (Turmeric)

Kode warna Kuning Kunyit #FEB200.

3. Warna Kuning Emas (Golden Yellow)

Kode warna Kuning Emas #FFD700.

4. Warna Kuning Tua

Kode warna Kuning Tua #E7CF8A.

  1. Warna Kuning Mustard

Kode warna Kuning Mustard #E1AD01.

6. Warna Kuning Lemon

Kode warna Kuning Lemon #FFF44F.

7. Warna Kuning Pisang (Banana Yellow)

Kode warna Kuning Pisang #FFE135.

8. Warna Kuning Gandum

Kode warna Kuning Gandum #FBDD7E.

9. Warna Kuning Madu (Honey Yellow)

Kode warna Kuning Madu #C58F00.

10. Warna Kuning Jagung (Corn Yellow)

Kode warna Kuning Jagung #E4CE05.

11. Warna Kuning Lembut (Mellow)

Kode warna Kuning Lembut #F8DE7E.

12. Warna Kuning Bola Tenis (Tennis Ball Yellow)

Kode warna Kuning Bola Tenis #DFFF4F.

13. Warna Kuning Pastel

Kode warna Kuning Pastel #FDFD96.

14. Warna Kuning Cyber

Kode warna Kuning Cyber #FFD300.

15. Warna Kuning Nanas (Pineapple)

Kode warna Kuning Nanas #FEE127.

16. Warna Kuning Pirang (Blonde)

Kode warna Kuning Pirang #FEEB75.

17. Khaki

Kode warna Kuning Khaki #F0E68C.

18. Warna Kuning Kenari (Canary Yellow)

Kode warna Kuning Kenari #F9C802.

19. Warna Kuning Api (Fire Yellow)

Kode warna Kuning Api #FDA50F.

20. Warna Kuning Bunga Matahari (Sunflower Yellow)

Kode warna Kuning Bunga Matahari #E8DE2A.

21. Warna Kuning Gading (Ivory)

Kode warna Kuning Gading #FFFFF0.

22. Warna Kuning Dijon

Kode warna Kuning Dijon #C29200

Nah, itu dia penjelasan lengkap mengenai macam-macam warna kuning dan segala keunikannya. Dari kecerahan kuning yang menyinari sekitar hingga kelembutan kuning pastel yang manis, setiap variasi warna kuning sangat cerah dan ceria.

Referensi:

https://www.gramedia.com/best-seller/warna-kuning/

https://www.orami.co.id/magazine/filosofi-warna-kuning

https://www.kompas.com/homey/read/2023/04/02/194549876/jangan-asal-ini-6-warna-yang-cocok-dipadukan-dengan-kuning?page=all

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Zihan Berliana Ram Ghani lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Zihan Berliana Ram Ghani.

ZG
MS
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini