Baru Dirilis: Garuda Indonesia Masuk Daftar 10 Maskapai Terbaik Dunia

Baru Dirilis: Garuda Indonesia Masuk Daftar 10 Maskapai Terbaik Dunia
info gambar utama

Untuk keempat kalinya, Penganugerahan Maskapai Dunia (World Airline Award) digelar. Gelaran yang berlangsung pada Selasa (20/06), bertepatan dengan agenda Paris Air Show. Paris Air Show merupakan agenda tahunan pertunjukan udara tertua di dunia, yang berlangsung sejak 1949 di Bandara Paris-Le Bourget Airport, Prancis.

Skytrax merupakan lembaga pemeringkatan bandara dan maskapai penerbangan yang berbasis di Inggris. Setiap tahunnya, Skytrax merilis daftar 100 maskapai penerbangan terbaik di dunia. Tahun ini Qatar Airways keluar sebagai pemenang, disusul Singapore Airlines. Yang sangat membanggakan adalah munculnya nama Garuda Indonesia di posisi 10 terbaik.

[Baca juga: Tak Hanya di Indonesia, Maskapai ini Juga Terbaik di Asia dan Dunia]

Keterangan Gambar (© Pemilik Gambar)
info gambar

Di ajang yang sama, Garuda Indonesia juga dinobatkan sebagai Maskapai dengan Kru Kabin Terbaik. Berikut daftar 10 Maskapai Penerbangan Terbaik Dunia 2017 versi Skytrax:

  1. Qatar Airways - Qatar
  2. Singapore Airlines - Singapura
  3. ANA All Nippon Airways - Jepang
  4. Emirates - Uni Emirat Arab
  5. Cathay Pacific - Hongkong
  6. EVA Air - Taiwan
  7. Lufthansa - Jerman
  8. Etihad Airways - Uni Emirat Arab
  9. Hainan Airlines - RRC
  10. Garuda Indonesia - Indonesia

Simak daftar lengkap 100 maskapai penerbangan terbaik dunia lainnya di Seasia.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini