SEA Games 2017: Tim Panahan Kembali Sumbang Emas untuk Indonesia

SEA Games 2017: Tim Panahan Kembali Sumbang Emas untuk Indonesia
info gambar utama

Cabang olahraga Panahan kembali menyumbang medali emas untuk Indonesia pada SEA Games 2017. Srikandi tangguh, Diananda Choirunisa berhasil menjuarai perlombaan panahan nomor recurve putri di National Sports Complex, Kuala Lumpur, Minggu (20/8/2017). Medali emas yang didapatkan Diananda merupakan medali emas ketiga bagi Indonesia dan ketiga-tiganya disumbang oleh cabang panahan.

Sebelumnya, atlet panahan Indonesia berhasil persembahkan dua emas. Emas pertama berhasil diperoleh dari nomor compund individu putri, Sri Ranti dan nomor compund individu putra, Prima Wisnu.

Pada partai final, Diananda mengalahkan pemanah asal Filipina yaitu Nicole Marie Tagle, dengan skor 6-4.

Perlombaan di partai Final ini cukup sengit, pasalnya kedua peserta sama-sama kuat. Dilihat di set pertama, Diananda dan Nicole meraih skor yang sama yaitu 28.

Namun di set kedua, Diananda sempat tertinggal karena hanya mendapat 27 poin, sedangkan Nicole memperoleh 28 poin.

Pada set ketiga, kedua pemanah sama tangguhnya dengan mendapat 29 sehingga sama sama memperoleh satu poin dan membuat perlombaan semakin memanas.

Srikandi tanggung Indonesia terus mendapatkan keunggulan di dua set keempat dan kelima. Set kelima, Diananda mendapat dua poin karena berhasil unggul 29-24. Begitu juga pada set kelima, Diananda kembali memperoleh dua poin setelah mendapat nilai 28, sedangkan Nicole hanya 24.

Dari perolehan poin itu membuat Diananda keluar sebagai juara dan meraih medali emas ketiga untuk tim panahan dan juga Indonesia.


Sumber: detik.com

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini