Dan Ibukota Jawa Barat Pun Akan Berpindah Ke ....

Dan Ibukota Jawa Barat Pun Akan Berpindah Ke ....
info gambar utama

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berencana mengikuti jejak Presiden Jokowi yang memindahkan ibu kota negara dari Jakarta ke Kalimantan Timur. Emil, sapaan karib Ridwan, juga berencana memindahkan ibu kota Jabar dari Kota Bandung ke daerah lain.

Seperti dilansir oleh Detikcom, Kang Emil, panggilan akrab Ridwan Kamil, menyatakan bahwa rencana tersebut telah mendapat persetujuan dari DPRD Jabar untuk dilakukan kajian. Hal itu berdasarkan paripurna terakhir DPRD periode 2019-2024.

Ia menuturkan alasan pemindahan ini tak berbeda dengan pemindahan ibu kota negara Jakarta ke Kaltim. Menurutnya Kota Bandung sudah tidak ideal lagi menjadi pusat pemerintahan Jabar.
"Pada dasarnya secara fisik Kota Bandung sama seperti Jakarta, sudah tidak cocok lagi melayani pusat pemerintahan. Contohnya kantor-kantor pemerintahan cekclok (terpisah) dan tidak produktif," ucapnya.

Pemprov Jawa Barat sendiri sedang mengkaji tiga wilayah yang berpeluang menjadi ibu kota provinsi yang baru. Ketiga wilayah tersebut yaitu Rebana (Cirebon, Patimban, Majalengka), Tegalluar (Kabupaten Bandung) dan Walini (Kabupaten Bandung Barat).

Segitiga Rebana | Tribun Jabar
info gambar

Kang Emil sendiri menyatakan bahwa semua kemungkinan terkait perpindahan ibu kota provinsi butuh kajian yang mendalam. Sehingga pihaknya akan menilai lokasi yang minim risiko, aksesibilitas, tingkat ekonomi, ketersediaan air dan lain-lain.

Selain itu, ada Kertajati yang diproyeksikan menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) segitiga Rebana (Cirebon-Subang-Majalengka). Terlebih dengan adanya Bandara Kertajati atau pengembangan Aero City dan cukup dekat dengan Pelabuhan Patimban Subang.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Akhyari Hananto lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Akhyari Hananto.

Terima kasih telah membaca sampai di sini