She and Club: Komunitas Kelas Kreatif di Yogyakarta

She and Club: Komunitas Kelas Kreatif di Yogyakarta
info gambar utama

GoodMates, pernah mendengar atau justru sudah pernah ikut dalam sebuah kelas kreatif? Kelas kreatif artinya suatu kelas yang menyediakan kegiatan-kegiatan yang akan mengasah skill kreatif kamu. She and Club, salah satu komunitas bidang kelas kreatif yang ada di Yogyakarta ini mewujudkannya.

She and Club menjadi wadah bagi perempuan-perempuan muda untuk menghabiskan waktu akhir pekan dengan mengikuti kegiatan-kegiatan kreatif, positif, serta produktif dengan cara yang menyenangkan dan pastinya seru. Akan tetapi, tenang aja, untuk kamu yang merasa laki-laki bukan berarti akan ditolak ketika ingin bergabung. Hanya saja, target utama She and Club perempuan.

Santa E. Gloria bersama temannya Stefina Paritta selaku penginisiasi She and Club ini baru mereka dirikan pada bulan Juli 2022. “Sebenarnya hanya tercetus sekilas untuk nama She and Club karena ingin build community dengan base women empowerment jadilah She and Club,” Ungkap Santa.

Kelas korean cake decorating | Foto: Dokumentasi pribadi She and Club
info gambar

Baca Juga:

Kalau kamu sering mengeluh bosan karena di waktu libur hanya pergi ke tempat-tempat biasanya, seperti mall, street food, dan semacamnya. Oleh karena itu, She and Club hadir dengan tujuan sederhana, GoodMates yang bingung ingin menghabiskan waktu weekend di mana dengan begitu adanya kelas-kelas kreatif yang di tawarkan komunitas ini akan menjadi pilihan baru.

Meskipun tergolong baru dirintis, tetapi Santa dan Stefina berhasil mempopulerkan kelas kreatif ini melalui social media hingga menggaet banyak perempuan yang ingin bergabung untuk merasakan experiences menarik yang She and Club tawarkan.

Pada awalnya, kegiatan-kegiatan hanya dilakukan dua minggu sekali pada akhir pekan, namun seiring berjalannya waktu peminat kelas-kelas kreatif yang She and Club tawarkan semakin banyak hingga membuat tim Santa mau mencoba untuk membuat kelas-kelas menjadi setiap hari sabtu dan minggu.

Baca Juga:

Kelas kreatif yang ditawarkan, berupa kelas merangkai bunga, pottery painting, meronce, Korean cake decorating, dan pottery hand building. Dalam tiap kelas menerima 10-25 orang tergantung pada jenis kelas dan coach dalam satu kelas. “Terakhir sabtu minggu kemarin (3-4/9/22) ini kelas merangkai bunga dan pottery hand building total dari delapan kelas ada 155 peserta yang sudah ikut,” Ucap Santa.

Kelas merangkai bunga | Foto: Dokumentasi pribadi She and Club
info gambar

Hambatan yang ditemui Santa selama merintis She and Club ada pada tantangan bagi tim supaya dapat mencari kolaborator yang sesuai visi misi She and Club dan budget yang ada sehingga tidak memberatkan peserta.

Santa berharap dengan hadirnya She and Club akan ada banyak pihak yang merasakan manfaatnya, bukan hanya perempuan muda yang menjadi peserta, tetapi juga pihak kolaborator, seperti coach dan kafe maupun tempat-tempat yang She and Club jadikan kelas turut terbantu dengan makin dikenal masyarakat luas.

Baca Juga:

Kisaran harga yang harus GoodMates keluarkan untuk mengikuti kelas She and Club sebesar Rp 150.000-Rp 300.000. Harga ini sangat sebanding dengan apa yang She and Club berikan kepada peserta, berupa pengalaman-pengalaman menarik yang langsung menghadirkan coach berpengalaman dan alat serta media kelas yang sudah disiapkan.

GoodMates yang tertarik merasakan experiences tak terlupakan dari She and Club, kamu dapat memantau akun Instagram @sheandclub setiap hari senin pukul 19.00 WIB untuk mengetahui informasi kelas-kelas apa yang dibuka pada akhir pekan selanjutnya sekaligus melakukan pendaftaran pada link yang disediakan.

Referensi: Wawancara bersama founder She and Club, Kak Santa

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini