Ikan Marlin, Si Perenang Cepat Samudra Indonesia

Ikan Marlin, Si Perenang Cepat Samudra Indonesia
info gambar utama

Indonesia dengan sumber daya alam baharinya memang tidak diragukan lagi. Samudra luas yang mengelilingi pulaunya selalu punya cerita untuk digali terus menerus. Jika Presiden Jokowi sering mengajukan pertanyaan nama-nama ikan, kalian akan menjawab apa? Ikan Lele, Ikan Mas, Ikan Gurame, Ikan Nila, Ikan Tuna lalu apalagi?

Kalian bisa menjawab ikan satu ini, ikan yang dikenal sebagai perenang cepat ini memiliki ciri khas yang dapat dikenali dengan mudah. Ikan Marlin, ikan yang hidup di lautan lepas ini memiliki keunikan morfologis dan tingkah laku yang menarik. Apa sajakah keunikannya itu? Berikut 5 fakta unik yang Kawan GNFI rangkum mengenai Ikan Marlin, si penjelajah samudra.

1. Moncongnya Menyerupai Tombak

Ikan Marlin, ikan tercepat dunia yang memiliki moncong tombak dan berasal dari Indonesia menjadi target favorit pemancing

Ikan Marlin memiliki moncong yang berbeda dari ikan pada umumnya, moncong Ikan Marlin sangat runcing sehingga orang-orang menyebutnya sebagai tombak. Moncong tersebut digunakan untuk menusuk mangsanya. Tidak hanya itu moncong Ikan Marlin digunakan sebagai alat bantu pembelah aliran air sehingga ikan tersebut dapat melaju dengan mudah dan pesat.

Termasuk golongan ikan dengan kecepatan renang yang pesat, Ikan Marlin dapat mengarungi lautan 105 km/jam. Dengan kecepatan tersebut, banyak pemancing yang kesulitan untuk menangkap ikan ini, sehingga Ikan Marlin dijadikan sebagai “strike” favorit bagi para pemancing karena dapat membuat kebanggaan tersendiri jika berhasil menangkap ikan ini.

2. Termasuk Ikan Karnivora Agresif

Ikan Marlin, ikan tercepat dunia yang memiliki moncong tombak dan berasal dari Indonesia adalah predator aktif

Selain kecepatan berenangnya yang belum tertandingi, Ikan Marlin merupakan ikan golongan karnivora atau pemakan daging-dagingan. Makanan utama Ikan Marlin yaitu cumi-cumi dan ikan pelagis. Namun, jangan kaget jika ikan ini juga dapat memangsa Lumba-lumba, Ikan Tuna, Mackerel, Ikan Terbang, Krustasea, atau ikan-ikan dengan ukuran yang lebih kecil.

Ikan Marlin merupakan hewan yang cukup agresif, tenaganya yang kuat akan berusaha untuk melepaskan diri dari umpan pancing. Ikan ini akan melompat ke permukaan air, lompatannya memiliki tenaga yang kuat dan bisa mencapai 10 hingga 20 meter. Lompatan Ikan Marlin yang sedang berburu bagi para pemancing merupakan pemandangan indah yang jarang didapati sehingga momen tersebut sangat ditunggu-tunggu.

3. Bentuk Tubuhnya yang Unik

Ikan Marlin, ikan tercepat dunia yang memiliki moncong tombak dan berasal dari Indonesia dengan tubuh unik

Ikan Marlin memiliki tubuh berbentuk cerutu dengan panjangnya 4,5 meter dan berat mencapai 540 kg. Ikan ini memiliki sirip dada yang kuat yang mampu ia gunakan untuk alat bantu renangnya. Bentuk tubuhnya cenderung oval dalam potongan melintang dan dengan moncong yang khasnya dapat menyebabkan luka yang fatal apabila tergores kulit. Moncong terkokoh pada Ikan Marlin terdapat pada jenis Ikan Marlin biru dan Marlin loreng.

Baca Juga: Mengenal Ikan Cobia, Ikan Bergizi Tinggi Asal Indonesia

4. Hidup di Perairan Hangat

Ikan Marlin, ikan tercepat dunia yang memiliki moncong tombak dan berasal dari Indonesia bermigrasi dan berkelompok

Ikan Marlin merupakan ikan yang hidup di perairan tropis dan tersebar di seluruh dunia. Populasi terbanyaknya terdapat di kawasan Samudra Hindia dan Samudra Atlantik. Ikan ini hidup di kedalaman 400 hingga 500 dibawah pemukaan laut.

Ikan ini hidup di perairan dengan suhu yang sedikit panas, maka dari itu jika suhu perairan mulai dingin, ikan ini akan bermigrasi ke perairan dengan kondisi yang lebih hangat. Ikan Marlin adalah ikan yang hidup secara soliter, namun juga ditemukan secara berpasangan. Tetapi ikan ini kadang ditemukan dalam kelompok besar, saat musim kawin mereka akan bermigrasi ke perairan hangat, dan perlu diketahui betina Marlin mampu bertelur empat kali selama musim kawin tunggal dengan melepaskan tujuh juta telur.

5. Bukan Ikan yang Dilindungi

Ikan Marlin, ikan tercepat dunia yang memiliki moncong tombak dan berasal dari Indonesia bukan ikan langka dan dilindungi

Walaupun bentuk tubuhnya yang kekar dengan keindahannya ketika melompat, si biru perenang cepat ini bukan salah satu ikan yang dilindungi sehingga para pemancing dapat menjadikan Ikan Marlin sebagai sasaran pancing.

Tetapi, untuk kalian para pemancing harus siap kewalahan mengatasi besarnya tenaga Ikan Marlin, mereka merupakan ikan petarung andal dengan sifatnya yang menolak umpan pancing.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Rizky Phyar Saiputra lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Rizky Phyar Saiputra.

Terima kasih telah membaca sampai di sini